Kaskus

News

pangpung883Avatar border
TS
pangpung883
Prabowo Sebut 99% Rakyat RI Hidup Pas-pasan, Ini Versi BPS
Selasa, 23 Okt 2018 12:55 WIB
Prabowo Sebut 99% Rakyat RI Hidup Pas-pasan, Ini Versi BPS
Danang Sugianto - detikFinance

Jakarta - Calon Presiden Prabowo Subianto menyebut 99% rakyat Indonesia hidup sangat pas-pasan, bahkan sangat sulit. Benarkah demikian? mari bandingkan dengan data Badan Pusat Statistik (BPS).

Melansir data BPS, Selasa (23/10/2018), persentase penduduk miskin pada Maret 2018 ada sebesar 9,82%. Persentase itu setara dengan 25,95 juta penduduk Indonesia yang miskin.

BPS juga mencatat disparitas tingkat kemiskinan pada Maret 2018 antara kota dan desa cukup jauh. Persentase penduduk miskin di kota sebesar 7,02% sementara di desa 13,2%.

Persentase angka kemiskinan RI itu juga menurun dibandingkan data sebelumnya di September 2017 sebesar 10,12%. Persentase itu setara dengan 26,58 juta penduduk yang dianggap miskin.

Sementara dari sisi lokasi jumlah penduduk miskin paling banyak berada di pulau Jawa yakni 13,34 juta jiwa. Kedua Sumatera sebanyak 5,98 juta jiwa, Sulawesi 2,06 juta jiwa, Bali-Nusa Tenggara 2,05 juta jiwa, Maluku-Papua 1,53 juta jiwa dan Kalimantan 0,98 juta jiwa.

Untuk mengukur kemiskinan BPS menggunakan konsep kebutuhan dasar. Dengan pendekatan itu, kemiskinan dipandang sebagai ketidakmampuan dari sisi ekonomi untuk memenuhi kebutuhan dasar makanan dan bukan makanan yang diukur menurut garis kemiskinan.

Sumber :https://detik.com/finance/berita-ekonomi-bisnis/d-4269073/prabowo-sebut-99-rakyat-ri-hidup-pas-pasan-ini-versi-bps


-2014 hasil quickcount nya sendiri ngaco
- 2030 Indonesia bubar sumber fiksi
- Lrt katanya paling mahal di Indo
- data kemiskinan juga ngaco
- udah bawa2 media soal ratna tanpa fisum

Cape dehhhhhh

1
2.1K
23
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan