Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

priapemaluAvatar border
TS
priapemalu
Sisi Elegan Gol 'Why Always Me' Mario Balotelli
Halo gan salam Premier League

Oke gaes, Liga Inggris punya sisi lain selain soal gol-gol emosional. Beberapa pemain Premier League ada juga yang menunjukkan kelakuan kontroversial selama merumput di Inggris. Salah satunya adalah Mario Balotelli. 

Pemain muda asal Italia itu pernah menjadi pusat perhatian kala membela Manchester City dengan aksinya mencetak gol 'Why Always Me?' ke gawang Manchester United. emoticon-Bola

Sisi Elegan Gol 'Why Always Me' Mario Balotelli

Balotelli memprotes publik yang selalu menyoroti aksinya. Memang sih gan, sebelum doi selebrasi gol Why Always Me itu, Balotelli memang bikin beberapa kejadian yang bikin publik Inggris menyorotinya. 

Kelakuan buruknya itu Balotelli jawab dengan membuat gol ke gawang Setan Merah. Dan menurut ane sih gan, bentuk jawaban ke publik dengan membuka kaos dalam bertuliskan Why Always Me adalah bentuk pesan yang elegan. 

Seakan Balotelli kala itu ingin menjawab, kenapa harus gue sih yang selalu jadi bahan kritikan. 

Ane bayangin gan, kalo tiap pemain memberikan pesan balasan atau pesan membungkam balasan musuh dengan selebrasi mirip Balotelli ini bakal jadi asyik dan menghibur sih gan. emoticon-Shakehand2

Sisi Elegan Gol 'Why Always Me' Mario Balotelli

Misalnya seorang pemain dikritik habis performanya, dia kemudian menjawab kritikan itu dengan selebrasi bertuliskan di kaos kala mencetak gol. Ini akan unik. Kritikan dijawab bukan dengan adu mulut. 

Tapi sayangnya kan gan, aturan sepak bola tidak membolehkan pemain selebrasi membuka kaos. Ya meskipun bisa sih tetap nekad, tapi bakal kena kartu kuning. 




Kalu ane punya usulan sih, harusnya boleh saja pesan dari kaos dalam, namun dibatasi jangan sampai provokatif dan politik. Itu saja sih gan menurut ane.

Kalo menurut agan sekalin bagaimana tuh? 
 
1
5.6K
3
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan