- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- Gosip Nyok!
Jadi Bapak, Hal yang Menghambat Karier Chris Hemsworth ?


TS
brainstrom90
Jadi Bapak, Hal yang Menghambat Karier Chris Hemsworth ?

Chris Hemsworth dan Elsa Pataky. Dok. Ist
Chris Hemsworth merupakan salah satu selebriti yang kerap menghabiskan waktu bersama anak-anaknya. Namun siapa sangka bapak tiga anak itu pernah berandai-andai soal kariernya dan keluarga. Dalam sebuah sesi wawancara, Chris menyebut bahwa dirinya mungkin akan jauh lebih sukses di dunia film jika saja tak memiliki anak.
Quote:
Bahkan bintang film ‘Thor’ itupun sempat berpikir apa jadinya dirinya jika tak pernah menikahi istrinya, Elsa Pataky.
Quote:

Chris Hemsworth dan keluarganya saat berlibur. Dok Ist
Terbukti memang, Chris masih bisa menjadi ayah/suami yang baik serta aktor top meskipun ternyata ia banyak menolak tawaran film yang datang kepadanya. Dalam akun instagramnya, ia kerap mengunggah momen liburan bersama buah hatinya tersebut. Ia bahkan mengutarakan dirinya bisa saja egois dan hanya mementingkan karier semata, namun ia justru merasa dengan memiliki anak Chris bisa lebih bertanggung jawab baik dalam dunia seni peran maupun di rumah tangga.
Banyak aktor besar yang kesulitan menjaga kehidupan rumah tangganya dengan karier yang tengah meroket. Hal itu ternyata malah menjadi momok menakutkan bagi Chris. Ia sebisa mungkin mengajarkan kepada anak-anaknya akan pentingnya hidup sederhana.
Quote:
Chris memang lebih sering mengajak anak-anaknya liburan ke pantai ataupun menikmati kegatan outdoor dibandingkan jalan-jalan mewah seperti para seleb lainnya. Ia pun pernah berjanji bahwa anak-anaknya dan kehidupan pribadinya tak akan dieksploitasi untuk kebutuhan berita.

Dok. Ist
Meski dibayar mahal untuk beberapa film seperti ‘Avengers’, Chris justru merasa jijik jika disebut sebagai orang kaya. Meskipun pada kenyataannya ia masuk dalam daftar aktor dengan bayaran termahal versi Forbes, namun hal itu tak mengubah sudut pandangnya.
Quote:
Quote:
Gimana, jadi makin nge-fans aja deh sama Abang Thor satu ini!
Sumber


tien212700 memberi reputasi
1
1.9K
2


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan