Kaskus

News

cukur.rambuAvatar border
TS
cukur.rambu
Rizieq Shihab Terancam Dipenjara Dan Larangan Masuk Arab Saudi
Rizieq Shihab Terancam Dipenjara Dan Larangan Masuk Arab Saudi


JAKARTA -- Kerajaan Arab Saudi (KAS) merupakan negara yang tegas dalam menindak pelanggaran keimigrasian yang dilakukan warga negara asing (WNA).

Duta besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh (LBBP) RI untuk Kerajaan Arab Saudi dan Organisasi Kerjasama Islam (OKI), Agus Maftuh Abegebriel menegaskan bahwa pelanggar keimigrasian bisa terancam hukuman deportasi pihak kerajaan.

"Ketika ada pelanggaran keimigrasian di Kerajaan Arab Saudi yang dilakukan oleh ekspatriat dari negara manapun, maka hukum KAS sangat tegas dan bersifat mutlak. KAS adalah negara paling sibuk di dunia dalam melakukan operasi deportasi bagi WNA para pelanggar keimigrasian,"jelasnya dalam keterangan tertulis yang diterima Jumat (28/9).

Pernyataan Dubes Agus itu mengacu pada visa milik Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Muhammad Rizieq Shihab yang masa berlakunya habis per Juli lalu.

Menurut Agus, deportasi yang dilakukan Arab Saudi juga dibarengi dengan hukuman lain. Seperti pelarangan masuk Arab Saudi selama lima hingga sepuluh tahun.

"Bahkan ada yang skema pelarangan seumur hidup memasuki wilayah Arab Saudi. Proses deportasi ini selalu didahului dengan penahanan di penjara imigrasi sambil menunggu proses pemulangan yang waktunya bisa mencapai satu tahun," tuturnya.

Dubes Agus memastikan bahwa pihaknya akan melakukan pendampingan, perlindungan, dan pengayoman sesuai perundang-undangan yang berlaku, jika Rizieq Shihab mengalami permasalahan hukum di KAS.

“Baik yang terkait dengan keimigrasian ataupun yang lain,” tegasnya. [ian]

astagfirullahemoticon-Kagets kas udah menzolimi singa allohemoticon-Marah
Diubah oleh cukur.rambu 28-09-2018 15:53
2
3.7K
63
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan