Hai..hai Gansis
Selamat Datang di thread sederhana ini 
Ehemm tema event kreator dari forum game kali ini mengenai "Game Fail",pasti Gansis pernah mengalami momen dimana waktu main gamer server nge-lag mulu bahkan harus force closed. Di lihat dari kemungkinan kesalahan bisa berasal dari koneksi atau server IP suatu game maupun dari pihak developernya.
Bicara tentang developer dalam membuat game pasti tidak asing Gansis mendengar isu desas-desus berbagai forum gamer bahkan fakta mengenai beberapa developer yang sudah di cap sebagai developer hitam.
Images by Google
Developer hitam merupakan developer yang sudah mempunyai citra buruk di mata para gamer dan sering mengecewakan bahkan tertipu oleh sistemnya. Salah satunya developer EA, pasti gansis sudah hafal keburukan yang dilakukan developer satu ini terutama mata duitan. Simak yuk alesannya kenapa EA termasuk developer terburuk sepanjang masa menurut ane.
Quote:
1. Asal Pecat Kreator Games
Images by Google
Pernah dengar sistem pay to win, yup pay to win memang menguntungkan bagi pihak developer dan sultan (banyak uang tinggal beli gems armor gold) namun bagi pemain yang free to play justru menjadi sesuatu yang patut di pikirkan kembali. EA pernah memaksa salah satu kreator game Plants vs Zombie yang mengharuskan memakai sistem pay to win namun kreator game bernama George Fan tetep kekeh berpendirian bahwa game ini tidak boleh ada sistem itu. Pasti tahu kejadian selanjutnya? Kreator game langsung di pecat oleh EA, kalau soal uang fulus EA mata duitan.
Quote:
2. Lintah Darat
Images by Google
Kenapa ane sebut lintah darat? Pernah mendengar sistem mikrotransaction, kejadian ada di Star Wars Battlefront IIgame buatan EA dimana developer satu ini menanamkan sistem transaksi micro.
Nah perlu di ketahui untuk mendapatkan semua konten dalam game tersebut pemain harus bermain 4.528 jam atau sekitar enam bulan bermain, namun yang mempunyai uang sekitar US$2000 bisa langsung mendapatkan semua item konten.
Quote:
3. Menutup Developer Game Lain
Images by Google
Paling menjengkelkan yang satu ini dimana EA membeli sebuah developer namun dalam menggarap terlalu terburu-buru alhasil game sudah jadi tapi belum maksimal banyak bug glith dan akhirnya developer tersebut tutup nama. Beberapa developer yang tinggal nama korban EA yaitu Westwood dan Bullfrog bahkan studio sekelas Maxis yang menggarap SimCity dan The Sims.
Quote:
4. Buat Game Cacat
Images by Google
EA selalu terburu-buru dalam merilis game buatan mereka alhasil game sering lose connection, server sering nge-lag bahkan mode multiplayer yang error. Contohnya sperti game Battlefield 4 dan SimCity 2013(walaupun sudah di remake tapi masih tetep sama kendala banyak masalah yang membuat pemain jengkel).
Quote:
5. Terlalu Sadis Dengan Penggemar
Images by Google
Gansis tahu EA juga termasuk developer yang BATU(tidak mau mendengar kritik dan saran dari penggemar) nah sekali penggemar mengkritik melalui sebuat platform, user penggemar akan di suspend bahkan di hapus (kejadian ada di platform Origin).
Sumber :
Disini,
Disini,
Disini,
Disini