esportsnesiaAvatar border
TS
esportsnesia
Keramahtamahan AOV Surabaya Community


Kota Surabaya yang dikenal dengan keramahtamahannnya,tercerminkan melalui perkembangan berbagai komunitas esports yang ada di dalamnya. Industri esports yang tergolong hijau ini memerlukan partisipasi komunitas yang aktif untuk terus mendorong perkembangannya.

Pada kesempatan sebelumnya, Esportsnesia telah mengenalkan profil komunitas PES Surabaya. Ternyata tidak hanya esports PES saja yang hidup di kota Surabaya.

Kali ini, Esportsnesia akan membahas mengenai komunitas AOV yang ada di Surabaya, yaitu AOV Surabaya Community. Penasaran dengan komunitasnya? Yuk, disimak.

Berkenalan dengan AOV Surabaya Community

AOV Surabaya Community (ASC) didirikan pada bulan November 2017. Awal mula berdirinya komunitas ini dimulai dari sebuah group chat di media sosial LINE yang khusus membahas tentang permainan Arena of Valor (AOV).

Melalui saluran komunikasi tersebut, pembicaraan pun berlanjut menjadi lebih serius dengan adanya gagasan untuk mengadakan acara gathering bersama para gamer AOV di Surabaya. Kegiatan gathering tersebutlah yang mempelopori kelahiran AOV Surabaya Community.

Layaknya sebuah komunitas, AOV Surabaya Community juga memiliki visi dan misi dalam mengembangkan komunitas ini. Visi yang ingin dicapai oleh AOV Surabaya Community adalah menjadi wadah bagi para anggota komunitas ASC untuk melahirkan atlet-atlet berbakat dari kota Surabaya untuk berpartisipasi di ajang kompetisi nasional maupun internasional.

Dalam perjalanannya mencapai visi tersebut, AOV Surabaya Community memiliki misi untuk mempertemukan sesama pemain AOV di Surabaya dan sekitarnya, mempertemukan guild-guild AOV di Surabaya dan sekitarnya, memperat tali silahturahmi antar pemain, mengembangkan mobile esports di Surabaya,serta menjunjung tinggi rasa sportivitas antar pemain.

Kegiatan AOV Surabaya Community

Sudah cukup banyak event yang diselenggarakan oleh AOV Surabaya Community. Event yang diadakan juga cukup bervariasi dimulai dari event gathering,mini turney, dan juga turnamen besar.



Pada bulan November 2017, AOV Surabaya Community mengadakan perkumpulan anggotanya. Tidak hanya berkumpul dan bercanda gurau, kegiatan ini juga turut ditemani dengan keseruan main bareng (mabar).



Pada bulan sebelumnya, ASC juga telah terlebih dahulu mengadakan berbagai event turnamen, yang tentunya juga merupakan event gathering hanya saja dengan format yang lebih kompetitif.



Tidak hanya main bareng, masih pada bulan September 2017, ASC juga mengadakan jalan-jalan bareng ke Taman Bungkul.



Di bulan Desember 2017, AOV Surabaya Community bekerja sama dengan Jawa Pos mengadakan turnamen Jawa Pos Super Techno. Event ini pun diliput di media cetak Jawa Pos.



Selain itu, AOV Surabaya Community juga pernah bekerja sama dengan perusahaan operator seluler Axis untuk mengadakan turnamen Hitzspot Axis pada Maret 2018 kemarin.



Komunitas yang berkembang ini pun mendapat dukungan dari WTC E–mall Surabaya dan BG Junction dengan menyediakan tempat untuk berkumpul bagi para member AOV Surabaya Community.

Cara Bergabung ke AOV Surabaya Community Cara Bergabung ke AOV Surabaya Community
Buat kamu para gamers AOV yang berdomisili di Surabaya dan sekitarnya, kalau ingin bergabung dengan komunitas ini bisa langsung cek di Facebook Group Garena AOV Surabaya Sidoarjodan Instagram @aov_surabaya supaya bisa ikut bermain bareng dan seru-seruan bersama AOV Surabaya Community.

Suka duka AOV Surabaya Community

Sebagai salah satu komunitas esports yang besar di Surabaya, pencapaian terbesarnya adalah menjadi tuan rumah dari penyelenggaraan turnamen spektakuler tahunan ANC (AOV National Championship).

Tidak hanya itu, ASC sendiri juga kini telah memiliki armada kompetitifnya untuk diutus mengarungi lautan-lautan turnamen AOV yang ada di Indonesia.

Keren banget kan komunitas ini?

Akan tetapi, di samping kesuksesannya, ASC sendiri juga masih menghadapi banyak tantangan dalam mengembangkan esports di Surabaya. Salah satu tantangannya adalah stigma masyarakat yang masih negatif mengenai esports.

Banyak yang masih beranggapan bahwa esports merupakan kegiatan yang membuang-buang waktu dan tidak menghasilkan uang. Padahal, seiring dengan berkembangnya industri esports ini, lapangan pekerjaan baru yang dapat dijadikan karir di industri esports pun turut bermunculan.

Komunitas, selaku penjembatan aspirasi antara masyarakat dengan pelaku industri esports, memiliki tanggung jawab moral untuk menetralisir stigma tersebut dan menumbuhkan minat esports pada kalangan masyarakat umum.

Perkembangan esports di kota Surabaya

Untuk saat ini, masih belum ada dukungan dari instansi pemerintah untuk mendukung kegiatan-kegiatan esports di kota Surabaya. Semua kegiatan yang dilakukan oleh ASC merupakan kegiatan independen dan hanya didukung oleh pihak swasta.

Dengan diikutsertakannya esports sebagai cabang olahraga yang didemonstrasikan pada ASEAN Games 2018 ini, diharapkan stigma masyarakat dapat mengalami perubahan, mengingat esports kini merupakan cabang olahraga dan dapat dijadikan sebagai karir.

Akan tetapi, komunitas juga tidak dapat berjuang sendirian untuk menghadapi tantangan tersebut. Diperlukan sinergi dan juga dukungan dari berbagai aktor esports, terutama peran media untuk mendukung dan memberi eksposur kepada komunitas-komunitas esports yang ada di Indonesia.

Penutup

Akhir kata, pesan yang ingin ditekankan oleh AOV Surabaya Community bagi Anda yang ingin berkarir di industri esports adalah Anda harus bisa mengatur jadwal waktu bermain dan disiplin waktu.

Hal inilah yang seringkali menjadi masalah bagi anak-anak yang ingin fokus berkarir di dunia esports karena belum bisa meyakinkan orangtua bahwa mereka bisa membagi waktu dengan baik.

AOV Surabaya Community juga selalu terbuka untuk menerima saran dan kritik untuk dapat terus mengembangkan lanskap esports di Indonesia.
0
3.4K
38
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan