Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

albetbengalAvatar border
TS
albetbengal
Sewanya Kemahalan, Banyak Calon Penghuni Rusun KS Tubun Mundur
Sewanya Kemahalan, Banyak Calon Penghuni Rusun KS Tubun Mundur


RUMAH Susun (Rusun) KS Tubun yang terletak di Jl Raya Kota Bambu Selatan, Palmerah, Jakarta Barat, sepi peminat lantaran diterangai harga sewanya yang dianggap sangat mahal.

Gito Purwoko, pengelola Rusun Jatirawasari, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, mengungkapkan awalnya ada 14.000 calon penghuni yang sudah mendaftar sejak 2013 lalu. Namun setelah dilakukan proses pendaftaran ulang sejak 2 Agustus lalu, hanya sekitar 60 calon penghuni yang mendaftarkan diri.

"Kemungkinan tarif sewa tadi itu yang menjadi kendala buat mereka (calon penghuni)," ujarnya kepada Media Indonesia di Rusun Jatirawasari, Jakarta Pusat.

Faktor lain yang membuat ribuan warga mengundurkan diri adalah jarak antara rusun dan tempat mereka bekerja saban hari.

Seperti diberitakan sebelumnya, beredar informasi bahwa tarif sewa unit Rusun KS Tubun ditetapkan Rp1,7 juta per bulan. Sebagai pembanding, tarif sewa unit di Rusun Jatirawasari tidak lebih dari Rp300 ribu per bulan.

Sebelumnya, Peraturan Gubernur No 55 Tahun 2018 tentang kenaikan tarif rusun sewa telah dicabut. Karena itu, Gito mengatakan tarif sewa baik unit hunian maupun unit usaha rusun, termasuk Rusun KS Tubun, akan diatur di dalam Peraturan Daerah atau Pergub DKI Jakarta.

Gito menjelaskan, Rusun KS Tubun terdiri dari tiga tower dengan total 520 unit hunian dan beberapa unit usaha atau kios. Semua unit tipe 36 yang terdiri dari dua kamar tidur, ruang tamu, kamar mandi, dan dapur.

Biaya penggunaan listrik dan air menjadi tanggung jawab penghuni. Hal itu berlaku di semua rusun milik Pemrov DKI Jakarta.

"Secara resmi sudah dapat diproseskan penghuniannya. Mekanisme pendaftaran pemohon dapat mengajukan kepada Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman yang berlokasi di Jl Jatibaru 1 Tanah Abang," terang Gito.

"Calon penghuni direncanakan sudah bisa menempati unit pada akhir September 2018," lanjutnya.

Rusun KS Tubun ditujukan untuk segmen masyarakat menengah ke atas yang mempuanyai penghasilan antara Rp4-7 juta per bulan. Ketentuan lainnya adalah seseorang yang ingin mendaftar harus belum memiliiki rumah dan melampirkan surat keterangan penghasilan.

Beberapa kelengkapan fasilitas yang disediakan di Rusun KS Tubun adalah dua lift di setiap tower, musala, lapangan, CCTV, aula di setiap dua lantai, dan jaringan air bersih.

Rusun KS Tubun berada di bawah naungan Unit Pengelola Rumah Susun (UPRS) Jatirawasari, Cempaka Putih, Jakarta Pusat. (OL-4)

http://m.mediaindonesia.com/read/det...s-tubun-mundur
1
3.8K
41
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan