Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

paman.galauAvatar border
TS
paman.galau
Vaksin Rubella Belum Halal, MUI Siap Bantu Kemenkes Cari Solusi



JAKARTA – Majelis Ulama Indonesia (MUI) menjelaskan polemik belum dikeluarkannya sertifikasi halal terhadap vaksin Measles Rubella (MR).

Ketua Komisi Dakwah dan Pengembangan MUI, KH Cholil Nafis mengatakan, pihaknya sudah mengirimkan surat kepada Kementerian Kesehatan agar menunda vaksin Measles Rubella (MR). Hal ini karena Kemenkes belum mengajukan ke MUI agar vaksin tersebut dapat sertifikat halal.


Okezone, Kamis (2/8/2018).

Cholil menyatakan, MUI ingin Kemenkes agar vaksin itu diseertifikasi halal terlebih dahulu sebelum melakukan vaksin. Akan tetapi, hingga sekarang vaksin MR tak pernah diajukan ke MUI untuk dilakukan sertifikasi halal


“Nah, sampai saat ini vaksin MR itu tak pernah diajukan ke MUI untuk dilakukan sertifikasi halal,” ungkapnya.
Karena itu, sambung dia, apabila terdapat di kalangan masyarakat yang menyebut vaksin MR halal, itu merupakan informasi yang tidak benar.

"Itu kan tak pernah dilakukan permintaan untuk disertifikasi halal ke MUI. Tapi, ke bawah kok isunya itu sudah sertifikasi halal. Padahal tidak pernah," tegasnya.
Selain itu, Cholil menilai bilamana imunisasi merupakan bagian dari upaya pengobatan yang diwajibkan oleh agama Islam. Meski begitu, dalam praktiknya Islam juga mewajibkan obat-obatan yang digunakan harus halal.
 
Oleh sebab itu, ia menegaskan, MUI siap membantu Kemenkes untuk menyukseskan program imunisasi tersebut.
"MUI menyatakan kesiapan untuk membantu Kementerian Kesehatan mencari solusi demi suksesnya pelaksanaan Gerakan Nasional Imunisasi MR yang sesuai dengan ketentuan ajaran Islam," tandasnya.

SUMUR


emoticon-Shakehand2




Diubah oleh paman.galau 04-08-2018 16:09
0
2.3K
36
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan