- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita Luar Negeri
Diduga Zebra Palsu Dipamerkan di Kebun Binatang Mesir


TS
pastibisadong
Diduga Zebra Palsu Dipamerkan di Kebun Binatang Mesir

JawaPos.com - Sebuah kebun binatang di Mesir dituduh mewarnai keledai agar menyerupai zebra. Namun, kebun binatang tersebut mengelak terhadap tuduhan itu.
Foto-foto zebra yang diduga adalah keledai ini viral di media sosial. Ini pertama kali diunggah oleh siswa bernama Mahmoud Sarhan di Facebook-nya, setelah dia mengunjungi taman kota International Garden Kairo. Selain ukurannya yang kecil dan telinga yang runcing, ada juga noda hitam di wajahnya. Para ahli turun tangan untuk memastikan hal tersebut.
Sarhan mengatakan kepada Extranewsbahwa kandang berisi dua binatang dan bahwa keduanya telah dicat. Namun, ketika dihubungi oleh stasiun radio lokal Nogoum FM, Direktur Kebun Binatang Mohamed Sultan bersikeras bahwa hewan itu tak palsu.
Seorang dokter hewan dihubungi oleh ExtranewsTV mengatakan, "Moncong zebra seharusnya berwarna hitam, sementara garis-garisnya lebih konsisten dan sejajar," kata dokter tersebut dilansir dari BBC, Jumat (27/7).
Ini bukan pertama kalinya sebuah kebun binatang dituduh menipu pengunjungnya. Sebuah kebun binatang di Gaza melukis dua keledai agar terlihat seperti zebra pada 2009. Kebun binatang lain di Gaza memasukkan boneka binatang pada 2012 karena kekurangan hewan.
Pada 2013, sebuah kebun binatang Tiongkok di Provinsi Henan mencoba untuk menjadikan seekor anjing mastiff Tibet sebagai seekor singa Afrika. Pada 2017 sebuah kebun binatang di Provinsi Guangxi mengecewakan pengunjung dengan memamerkan penguin plastik yang akhirnya meledak. Beberapa minggu kemudian, kebun binatang Guangxi lainnya mendapat kecaman karena menampilkan kupu-kupu plastik.
(ce1/iml/JPC)
sumber
onta & mengleng sama saja





tien212700 dan anasabila memberi reputasi
3
4.7K
41


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan