Kaskus

News

the..chefAvatar border
TS
the..chef
Kualitas Udara Jakarta Tetap Terburuk di ASEAN
Kualitas Udara Jakarta Tetap Terburuk di ASEAN



PERINGKAT Jakarta dalam Indeks Kualitas Udara (AQI) menurut AirVisual, Jumat (27/7), berada di posisi kelima terburuk di dunia dan tetap paling buruk di antara negara-negara ASEAN.

Kualitas udara dapat diukur dengan mengukur tingkat partikel yang lebih kecil dari 10 mikrometer per meter kubik udara µg/m3, atau Particulate Matter 10 yang biasa disingkat PM10.


Ukuran ini kemudian telah diperbarui dengan PM2,5, yang mengukur partikel berukuran lebih kecil dari 2,5 µg/m3. PM2,5 adalah partikel udara halus sangat berbahaya karena dapat berpenetrasi menembus bagian terdalam dari paru-paru dan sistem jantung, menyebabkan gangguan kesehatan di antaranya infeksi saluran pernafasan akut, kanker paru-paru, penyakit kardiovaskular, dan bahkan kematian.

Data AirVisual pukul 20.57 WIB, Jumat (27/7), menunjukkan Jakarta mencapai 138 µg/m3.

Menurut kategori yang ditetapkan, konsentrasi skala 0-50 µg/m3 diklasifikasikan udara yang baik, 51-100 µg/m3 (moderat), 101-150 µg/m3 (tidak sehat untuk kelompok sensitif), 151-200 µg/m3 (tidak sehat), 201-300 µg/m3 (sangat tidak sehat), dan 300+ (bahaya).


Sebagai pembanding di dalam negeri, kualitas udara Jakarta jauh lebih buruk daripada Batam (Kepulauan Riau) 74 µg/m3 dan Medan (Sumatra Utara) 34 µg/m3.

Sehari sebelumnya, Kamis (26/7), nilai AQI Jakarta terburuk nomor dua di dunia dengan skors 157 µg/m3, hanya lebih baik dari Kuwait City (162 µg/m3). (OL-1)


http://m.mediaindonesia.com/read/detail/174762-kualitas-udara-jakarta-tetap-terburuk-di-asean

Bahagia warganya nyet emoticon-Ngakak
0
2.9K
39
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan