- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita Dunia Hiburan
Demi Lovato Dilarikan ke Rumah Sakit karena Overdosis


TS
romeorabun
Demi Lovato Dilarikan ke Rumah Sakit karena Overdosis
Quote:
Demi Lovato Dilarikan ke Rumah Sakit karena Overdosis
Rabu, 25 Jul 2018 07:29 WIB · Delia Arnindita Larasati - detikHOT

Jakarta - Demi Lovato kabarnya tengah dirawat di rumah sakit. Sang musisi dikabarkan mengalami overdosis.
Dikutip dari CNN, Rabu (25/7/2018) kabar tersebut pertama kali disampaikan oleh sumber yang dekat dengan keluarga Demi Lovato. Pihak pemadam kebakaran Los Angeles pun mengkonfirmasinya, yang mengaku mendapatkan panggilan medis pukul 11.22 waktu setempat.
Setelahnya, Demi Lovato pun langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat. Namun hingga kini, masih belum ada konfirmasi langsung dari pihak sang musisi.
Sebelumnya, Demi Lovato menyatakan diri sembuh dari kecanduannya mengonsumsi alkohol dan obat-obatan terlarang. Bahkan, ia merilis lagu bertajuk 'Sober' bulan lalu, dan menyatakan diri 6 tahun bebas dari obat-obatan pada Maret.
Hal ini tentunya sangat mengejutkan fans. Tak sedikit yang kemudian mengirimkan doa melalui media sosial.
"Ya Tuhan aku tak menyangka. Cepat sembuh Demi Lovato," ujar salah satu fans di Twitter.
"Ini kabar yang mengejutkan," tambah lainnya.
(dal/wes)
Rabu, 25 Jul 2018 07:29 WIB · Delia Arnindita Larasati - detikHOT

Jakarta - Demi Lovato kabarnya tengah dirawat di rumah sakit. Sang musisi dikabarkan mengalami overdosis.
Dikutip dari CNN, Rabu (25/7/2018) kabar tersebut pertama kali disampaikan oleh sumber yang dekat dengan keluarga Demi Lovato. Pihak pemadam kebakaran Los Angeles pun mengkonfirmasinya, yang mengaku mendapatkan panggilan medis pukul 11.22 waktu setempat.
Setelahnya, Demi Lovato pun langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat. Namun hingga kini, masih belum ada konfirmasi langsung dari pihak sang musisi.
Sebelumnya, Demi Lovato menyatakan diri sembuh dari kecanduannya mengonsumsi alkohol dan obat-obatan terlarang. Bahkan, ia merilis lagu bertajuk 'Sober' bulan lalu, dan menyatakan diri 6 tahun bebas dari obat-obatan pada Maret.
Hal ini tentunya sangat mengejutkan fans. Tak sedikit yang kemudian mengirimkan doa melalui media sosial.
"Ya Tuhan aku tak menyangka. Cepat sembuh Demi Lovato," ujar salah satu fans di Twitter.
"Ini kabar yang mengejutkan," tambah lainnya.
(dal/wes)
Quote:
Dilarikan ke RS karena Overdosis, Keadaan Demi Lovato Sudah Stabil
Rabu, 25 Jul 2018 07:41 WIB · Delia Arnindita Larasati - detikHOT

Jakarta - Demi Lovato baru saja merayakan enam tahun bebas dari obat-obatan terlarang. Namun kini, sang musisi dirawat di rumah sakit karena overdosis.
Pihak pemadam kebakaran Los Angeles mendapatkan panggilan gawat darurat sekitar pukul 11.22 waktu setempat dan langsung membawa Demi Lovato ke rumah sakit. Dan kini, pihak sang musisi akhirnya buka suara soal keadaannya.
"Sekarang sudah stabil," ujarnya singkat seperti dikutip dari People, Rabu (25/7/2018).
Berdasarkan audio yang dirilis oleh TMZ, Demi Lovato tak sadarkan diri saat tiba di rumah sakit. Ia kemudian diberi pengobatan Narcan, pertolongan pertama untuk mengurangi efek overdosis narkotika.
Walaupun begitu, pihak Demi Lovato menegaskan overdosis yang dialami sang musisi bukan karena narkotika. Namun, mereka tetap bungkam terkait alasan sebenarnya.
Demi Lovato memang kerap terbuka soal kecanduannya terhadap alkohol dan obat-obatan terlarang. Sejak 2010, ia juga mengaku mengidap penyakit mental dan gangguan makan.
(dal/wes)
Rabu, 25 Jul 2018 07:41 WIB · Delia Arnindita Larasati - detikHOT

Jakarta - Demi Lovato baru saja merayakan enam tahun bebas dari obat-obatan terlarang. Namun kini, sang musisi dirawat di rumah sakit karena overdosis.
Pihak pemadam kebakaran Los Angeles mendapatkan panggilan gawat darurat sekitar pukul 11.22 waktu setempat dan langsung membawa Demi Lovato ke rumah sakit. Dan kini, pihak sang musisi akhirnya buka suara soal keadaannya.
"Sekarang sudah stabil," ujarnya singkat seperti dikutip dari People, Rabu (25/7/2018).
Berdasarkan audio yang dirilis oleh TMZ, Demi Lovato tak sadarkan diri saat tiba di rumah sakit. Ia kemudian diberi pengobatan Narcan, pertolongan pertama untuk mengurangi efek overdosis narkotika.
Walaupun begitu, pihak Demi Lovato menegaskan overdosis yang dialami sang musisi bukan karena narkotika. Namun, mereka tetap bungkam terkait alasan sebenarnya.
Demi Lovato memang kerap terbuka soal kecanduannya terhadap alkohol dan obat-obatan terlarang. Sejak 2010, ia juga mengaku mengidap penyakit mental dan gangguan makan.
(dal/wes)
Semoga lekas pulih, Dem!


anasabila memberi reputasi
1
13.2K
Kutip
122
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan