iorvethAvatar border
TS
iorveth
Nasdem: Cawapres bagi Jokowi Pasti Buat Gempar Indonesia


JAKARTA, KOMPAS.com — Partai Nasdem membenarkan bahwa Presiden Joko Widodo sudah mengantongi nama calon wakil presiden untuk kontestasi Pilpres 2019.

Sekretaris Jenderal Partai Nasdem Jhony Plate mengatakan, nama cawapres Jokowi yang masih dirahasiakan itu adalah sosok pendamping yang hebat.

"Pasti membuat gempar Indonesia karena itu tokoh yang cocok untuk Indonesia 2019-2024," ujarnya di Kantor DPP Nasdem, Jakarta, Senin (9/7/2019).

Nasdem meyakini, cawapres Jokowi tidak akan memecah partai koalisi Jokowi di Pilpres 2019. Justru, kata Jhony, nama tersebut akan diterima oleh seluruh parpol pendukung Jokowi.

Jhony masih menutup rapat nama Cawapres Jokowi. Namun, ia mengatakan, tokoh tersebut merupakan tokoh yang memiliki reputasi dan akan melengkapi kepemimpinan Jokowi.

"Ini tokoh prominent, makanya kami harus menjaga reputasi mereka," kata Jhony.

Soal tokoh partai atau bukan, Jhony mengatakan, Nasdem tidak memembeda-bedakannya. Ia menekankan, cawapres Jokowi adalah sosok yang hebat dan punya reputasi.

Jokowi sebelumnya mengaku sudah memutuskan siapa cawapres yang akan mendampinginya maju dalam Pilpres 2019.

Namun, Jokowi belum bersedia mengumumkan nama tersebut kepada publik.

"(Cawapres atau calon wakil presiden) sudah ada, tinggal diumumin," kata Jokowi di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Sabtu (7/7/2018).

Jokowi meminta wartawan dan publik bersabar. Pengumuman nama cawapres, kata dia, harus dilakukan pada waktu yang tepat.

"Pada saat yang tepat nanti akan kami umumkan. Tunggu. Ini kan tinggal nunggu berapa hari, masa enggak sabar," kata Jokowi.

Jokowi dan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri bertemu pada Minggu (8/7/2018) lalu di Istana Batu Tulis, Bogor, Jawa Barat.

Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristianto mengatakan, sejumlah topik dibahas di dalam pertemuan selama 1 jam 50 menit tersebut.

Terkait pilpres, Hasto mengatakan, Jokowi sudah mengantongi nama yang akan dijadikan sebagai calon wakilnya.

"Berkaitan dengan siapa yang akan diputuskan sebagai cawapres, nama sudah mengerucut dan sudah dikantongi Pak Jokowi," ujar Hasto dalam siaran persnya, Senin (9/7/2018).

https://nasional.kompas.com/read/2018/07/09/14220011/nasdem-cawapres-bagi-jokowi-pasti-buat-gempar-indonesia

Siapa kira2 orangnya yg bisa diterima semua partai pendukung pemerintah?
0
5.2K
107
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan