RhiozyAvatar border
TS
Rhiozy
Food Junction Surabaya, Wahana Wisata dan Kuliner Paling Populer untuk Nongkrong
Food Junction merupakan salah satu destinasi wisata kuliner yang cukup fenomenal di Surabaya. Tempat yang satu ini menyediakan aneka menu makanan tradisional dan modern sehingga menjadi salah satu surga makanan di Surabaya. Tak hanya itu saja, Food Junction Surabaya pun menyediakan aneka wahana wisata yang tentu sangat cocok digunakan untuk menghabiskan waktu bersama dengan keluarga di akhir pekan. Untuk lokasinya, Food Junction Surabaya berlokasi di area Tandes Margomulyo, tepatnya di Grand Pakuwon. Untuk menu yang ditawarkan di sini pun beragam. Hal ini karena konsep dari Food Junction seperti halnya konsep Food Court di mana terdapat berbagai restoran yang menyediakan menu berbeda-beda.


surabayarekcom

Adapun aneka menu makanan yang dapat anda coba di Food Junction Surabaya diantaranya adalah Siomay Mang Eci, Cwie Mie Ronggo, Pempek Nyonya Farina, Nasional Fried Chicken, Wok, Jamu Iboe, Betutu Naliku, hingga Bebek Goreng Harissa. Itu adalah aneka menu favorit yang biasanya dipesan oleh pengunjung saat mengunjungi Food Junction Surabaya. Sebagai informasi, bagi kamu yang muslim, menu Betutu Baliku adalah menu olahan masakan babi sehingga tidak halal. Sebenarnya tak hanya menu itu saja yang dapat kamu nikmati, namun terdapat tak kurang dari 100 stand kuliner sehingga tak mungkin menyebutkannya satu persatu. Satu lagi, buat kamu yang suka banget sama makanan Jepang dan Korea, di sini kamu juga dapat menemukannya, loh. Ada beberapa restoran atau stand makanan yang menyediakan sushi, ramen, dan aneka menu khas Jepang dan Korea lain.


surabayarekcom

Harga makanan tersebut pun terbilang sangat terjangkau, terutama buat kamu yang masih pelajar atau mahasiswa. Misalnya kamu hanya perlu mengeluarkan uang sebesar IDR 5.000 hingga IDR 7.000 untuk memesan es cincau dan minuman tradisional, es Sinom. Selain itu, untuk harga pempek pada umumnya, di sini seporsi pempek hanya dibandrol dengan harga IDR 10.000 hingga IDR 12.500 saja. Jadi bukan hal yang aneh apabila Food Junction Surabaya menjadi destinasi paling populer di kalangan anak muda Surabaya. Meski demikian, masih ada satu hal yang terasa kurang di Food Junction Surabaya yakni koneksi Wifi atau internet gratis sehingga buat kamu yang ingin berwisata sambil mengerjakan tugas, mungkin bukan di sini tempatnya.


surabayarekcom

Setelah mengulas tentang aneka menu dan harga yang dibandrol di Food Junction Surabaya, kini saatnya mengulas tentang wahana lain yang dapat kamu mainkan di sini. Layaknya pasar malam, banyak sekali loh wahana wisata menarik di Food Junction Surabaya. Ada kereta kelinci yang siap membawamu mengelilingi area wisata, taman lampion untuk berfoto-foto, bumper boat, safari train, becak, sepeda air, hingga aneka wahana untuk mengolah ketangkasan kamu. Untuk berbagai wahana wisata tersebut, kamu hanya perlu mengeluarkan budget sebesar IDR 5.000 hingga IDR 25.000. Gimana? Sangat terjangkau, kan?

cewekalpukatcom
Diubah oleh Rhiozy 27-07-2017 05:02
makola
durexz
durexz dan makola memberi reputasi
2
16.7K
5
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan