Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

ersansantiAvatar border
TS
ersansanti
Scarf/Pashmina Koleksiku
Scarf/Pashmina Koleksiku

Scarf/Pashmina berfungsi untuk mempercantik penampilan, juga untuk menambah variasi penampilan. Selain itu, manfaat lainnya, scarf/pashmina yang cukup lebar juga bisa digunakan sebagai penutup kepala/hijab.

Nah, ane mau menunjukkan koleksi scarf/pashmina ane. Belum terlalu banyak, tapi ini koleksi dari bertahun-tahun. Total ada 13 (bukan angka sial emoticon-Ngakak (S)). Dua di antaranya bikinan ane sendiri. Warnanya ada yang hitam, merah, putih, coklat muda, putih-hitam, hijau tosca, merah muda, abu-abu, kuning-coklat, dan gabungan berbagai warna.

Scarf/Pashmina Koleksiku


Karena ane tidak terlalu suka motif yang ramai, scarf/pashmina ane itu umumnya polos, atau bermotif tapi motif yang uniform (seragam), bukan yang abstrak. Motif yang ada dot (bulat), zigzag, kotak, bunga, serong, dan tribal/motif daerah tertentu. Selebihnya tanpa motif/polos.

Scarf/pashmina yang ane koleksi ini juga bermacam-macam bahannya. Ada bahan katun, bahan poliester, bahan satin, brokat, dll. Untuk scarf/pashmina yang tebal/bahan tidak jatuh, ini pas/cocok untuk dipakai sebagai selendang atau penutup kepala/hijab. Untuk scarf/pashmina yang tipis/bahan jatuh, ini pas/cocok untuk dipakai sebagai scarf di leher, untuk pemanis/variasi penampilan.

Untuk dua scarf/pashmina yang ane buat sendiri itu adalah yang warna putih dan kombinasi kuning muda-coklat. Ane membuat scarf/pashmina itu dengan benang rajut katun menggunakan tehnik crochet. Hasilnya lumayan bisa menambah koleksi scarf/pashmina ane yang sudah ada emoticon-Big Grin

Ada cerita sedih dengan scarf/pashmina ane yang warna merah. Pas ane pakai, ternyata ane tidak sadar ane pakai saat ane asyik menulis. Akibatnya tidak sengaja bolpen ane menggores scarf/pashmina ane, sehingga tidak mulus lagi karena ada noda tinta/bolpen. Sejak itu, setiap kali ane pakai scarf/pashmina ane yang merah, selalu harus hati-hati menatanya supaya noda tintanya tidak kelihatan. Untungnya karena scarf/pashminanya itu cukup lebar dan warnanya agak gelap, tidak terlalu kelihatan ada noda tinta.

Punya koleksi scarf/pashmina ini sangat menguntungkan, terutama kalau punya baju terbatas. Jadi dengan jumlah baju yang tidak terlalu banyak tetap dapat membuat berbagai variasi penampilan, selain tentu saja tampil sopan/menutup aurat. Kalau punya baju banyak, punya koleksi scarf/pashmina ini juga jelas tetap menguntungkan, karena semakin memperkaya variasi penampilan kita.
0
800
9
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan