Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

muinmasterAvatar border
TS
muinmaster
Selamat Jalan Saudaraku Pemain Mesir, Arab Saudi dan Maroko
Selamat jalan saudaraku sekaligus jagoanku. Meski kalian pulang lebih awal tapi semangatmu tetap luar biasa. Tiga negara kontestan Piala Dunia 2018 dipastikan langsung angkat koper karena tersingkir lebih awal pada fase penyisihan grup. Ketiganya yaitu Mesir, Arab Saudi, dan Maroko.

Selamat Jalan Saudaraku Pemain Mesir, Arab Saudi dan Maroko

Mesir dan Arab Saudi yang berada di Grup A kalah bersaing dengan tuan rumah Rusia dan Uruguay. Dari dua laga keduanya selalu menelan kekalahan. Mesir takluk 0-1 dari Uruguay dan dikalahkan Rusia 1-3. Adapun Arab Saudi kalah dari Rusia 0-5 dan ditaklukkan Uruguay 0-1.
Dari Grup B, Maroko menjadi kontestan pertama yang dipastikan langsung angkat koper. Maroko kalah bersaing dengan Spanyol, Portugal, dan Iran, dan harus terdampar di posisi terbawah klasemen. Dari dua laga, Maroko masing-masing takluk 0-1 dari Iran dan Portugal. Pada laga penentuan Portugal kontra Maroko yang berlangsung di Stadion Luzhniki, Moskwa.

Memang sih, pada laga ini Ronaldo luar biasa. Cristiano Ronaldo kembali menjadi pahlawan kemenangan timnya. Satu gol dalam laga tersebut memang sudah sangat berarti karena Portugal bisa keluar sebagai pemenang dengan skor tipis 1-0 dan memperbesar asa lolos ke babak 16 besar.

Selamat Jalan Saudaraku Pemain Mesir, Arab Saudi dan Maroko

Gol pemain Madrid dalam laga kontra Maroko tercipta ketika laga baru bergulir empat menit. Prosesnya dilakukan dengan sundulan setelah menerima umpan tendangan sudut Joao Moutinho yang juga tampil apik di sepanjang laga.

Timnas Maroko sudah berupaya sekuat tenaga dengan tampil lebih agresif untuk mengejar ketertinggalan. Namun, dominasi penguasaan bola yang mereka miliki masih belum cukup untuk meruntuhkan pertahanan Portugal hingga laga berakhir.

Si Ronaldo mengakui kegigihan Maroko pada pertandingan tersebut. Namun, Portugal mempunyai tekad kuat untuk memberikan kemenangan pada laga itu. Setelah pertandingan itu, Portugal merangsek ke puncak klasemen sementara Grup B dengan koleksi 4 poin setelah menaklukkan Maroko. Sementara itu, Maroko harus rela terhempas dari Piala Dunia 2018. Selamat jalan saudaraku. Semoga piala dunia 2022 lebih beruntung.

Selamat Jalan Saudaraku Pemain Mesir, Arab Saudi dan Maroko
0
12K
12
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan