tinyladyAvatar border
TS
tinylady
Gak Cuma Via Vallen, Host Sepakbola Sandra Olga Pernah Merasakan Hal Serupa


 Apa yang terjadi pada Via Vallen, adalah wake up call untuk perempuan-perempuan untuk berterus terang dan cerminan ekspresi kejengahan perempuan saat menerima perilaku tidak menyenangkan terkait pelecehan seksual yang saat ini merambah ke bentuk chat, text, SMS, dan Direct Message media sosial. 


Ketika Via Vallen memilih bicara terus terang tentang perilaku tidak menyenangkan yang dia terima, sesungguhnya banyak perempuan yang bungkam ketika menerima perilaku pelecehan seksual dan terkesan merendahkan. Apa aja sih bentuk pelecehan seksual, AganSista bisa baca satu thread yang sudah naik Hot Thread dari Agan/Sista ini >> Wajib Tahu! Jenis Pelecehan Seksual dan Hukumannya di Berbagai Negara . Tulisan tersebut membuka mata kita tentang tipe-tipe pelecehan seksual sehingga kita bisa bicara berdasarkan data dan hukum yang berlaku.


Atas tindakan yang dilakukan Via Vallen, banyak yang mendukung tindakan Via Vallen, namun ada juga netizen yang justru malah menjatuhkan Via Vallen dan mengatakan tindakannya lebay. Tapi tidak dengan host sepakbola berparas manis bernama Sandra Olga.


Di kolom komentar Instagram Via Vallen, Sandra Olga memberikan pesan singkat namun berkelas. Ia mengungkapkan bahwa gak cuma Via Vallen yang pernah menerima perlakuan serupa. Pesan itu berbunyi, "Not only you. Send my flower to you."




Pesan ini menggambarkan sisi lain industri hiburan yang bukan lagi rahasia umum, hanya saja banyak orang yang memilih menutup mata.


Sandra melanjutkan pesannya tersebut di akun Instagramnya, bahwa Ia mengaku memang pernah digoda oleh oknum pesepakbola. Namun Ia memilih untuk cuek dan gak menggubrisnya. Presenter Sepak Bola ini mengaku kadang pesan-pesan tersebut terasa merendahkan dan kesannya seperti cewek itu gampangan aja. Meski kesal, Sandra Olga kerap mendiamkannya saja.


"Cowo atau cewe DM promosi by words, photos, skill, money, atau sampai pamer anggota tubuh mah, iseng-iseng berhadiah. Kali aja kitanya mau. Sebel sih kadang merasa direndahkan, kaya kitanya gampangan aja. Better Sandra cuekin aja. Lebih asik simak news #worldcup2018 yang bikin dag dig dug. Karena tinggal 9 hari lagi. Karius katanya gegar otak sejak berbenturan dengan Ramos. Oh kasian banget. Jerman penghasil banyak Kiper-kiper dunia terbaik, Sandra penasaran dengan nasib mereka," tulis Sandra di akun instagramnya.


Melalui pesan singkat Sandra Olga ini, Sandra mengisyaratkan kalau dirinya membela Via Vallen. Sejumlah netizen merespon pesan Sandra Olga,



Quote:



Banyak yang ikut marah dengan terduga pelaku, tapi gak sedikit pula yang menyayangkan tindakan Via. Banyak yang menganggap tindakan Via ibaratnya mencari panggung, demi menaikkan popularitasnya.


Tapi bukankah dengan pemberitaan seperti ini, muncul diskusi dan percakapan seputar pelecehan seksual?


Bukankah yang laki-laki jadi tahu apa saja perilaku yang tergolong pelecehan seksual?


Bukankah yang perempuan jadi lebih waspada dan bisa lebih berani mengungkapkan ketidaknyamanannya secara langsung kepada pelaku?


Bukankah terduga pelaku dan laki-laki yang pernah bertindak serupa di luaran sana bisa sedikit lebih peka kalau hal tersebut tidak pantas?


Lalu, pantaskah kita mengabaikan makna di balik pemberitaan pelecehan dan pesan merendahkan yang dialami Via?


Mudah untuk menghormati perempuan dan berempati terhadap perempuan. Bukankah sebagai laki-laki yang baik juga merasa marah atau risih kalau anak perempuan, kakak perempuan, istri, keluarga dan kerabat kita mendapat perlakuan pelecehan seksual dalam bentuk apapun?




(Foto/Twitter @elwa)




Quote:


Quote:



Diubah oleh tinylady 22-06-2018 09:30
0
22.6K
211
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan