Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

c4punk1950...Avatar border
TS
c4punk1950...
Persiapan Mudik, Jangan Lupa Cek Ban Kendaraan Anda


Persiapan Mudik, Jangan Lupa Cek Ban Kendaraan Anda

Sebentar lagi mau mudik nih, pastinya untuk kamu yang ingin bepergian sendiri harus hati-hati, terlebih lagi bila ada yang mau mudik rombongan memakai kendaraan pribadi. Seperti roda dua dan roda empat. Nah ketika kita bepergian apalagi kendaraan yang identik dengan roda, pastinya harus diperhatikan ya rodanya, terutama pada ban.

Walau hal yang lain juga perlu seperti rem, kelengkapan surat, lampu dan sebagainya cuma terkadang hal yang paling sepele adalah ban lebih sering terlewatkan. Ban harus menemukan keseimbangan antara traksi, kenyamanan, daya tahan, efisiensi energi, dan keseluruhan pola alur. Sebagai akibat dari kebutuhan yang harus ada pada kendaraan ini, desain dan pembuatan ban menjadi lebih rumit dari yang kamu fikirkan, terkadang ada pertanyaan di seputar kendaraan tentang bahaya mana, Ban Kurang Udara atau Kelebihan Udara?

Persiapan Mudik, Jangan Lupa Cek Ban Kendaraan Anda

Masalah kurangnya udara atau ban kempes ini yang menyebabkan ban lebih berbahaya dibandingkan dengan kelebihan udara. Seperti halnya pada ban mobil atau motor, desain tapak ban dan alur serta pola dalam karet di bagian atas permukaan ban memang sangat penting bagi performa ban. Nah ban di desain mempunyai kekuatan untuk dapat menahan kelebihan tekanan hingga tiga bar. Berbeda saat kurang tekanan udara.

Persiapan Mudik, Jangan Lupa Cek Ban Kendaraan Anda

Seperti halnya ban saat ini yang lebih banyak tubless dibanding konvesional, ketika mengisi tekanan udara untuk pertama kali akan menggigit pinggir pelek dan menempel sesuai dudukannya. Nah bila ban kehilangan tekanan 1 bar, pastinya akan membuat ban dalam keadaan unsitting pada dinding pelek. Maksudnya ban teebut bisa saja copot dari pelek dan membuat hal yang membahayakan untuk diri kita dan orang lain. Inilah bahaya bila ban kekurangan angin yang jarang kita ketahui, dan dianggap sepele.

Persiapan Mudik, Jangan Lupa Cek Ban Kendaraan Anda

Selain bisa mengakibatkan copot dari pelek, bila ban konvesional pastinya akan memiliki ban dalam, bila kurang tekanan udara ban ban dalam akan berlipat bahayanya ketika itu terjadi dapat dipastikan ban bisa mengakibatkan pecah. Bila kamu mengalami pecah ban ketika kecepatan sedang tinggi bisa membahayakan jiwa kalian ya guys.

Persiapan Mudik, Jangan Lupa Cek Ban Kendaraan Anda

Untuk itu sebelum mudik untuk silaturahmi ke kampung halaman, periksalah semua part kendaraan anda baik surat dan kelengkapan onderdil kendaraan ya guys. Terutama jangan lupa untuk isi angin agar ban yang kempes tidak menjadi masalah di dalam perjalanan, semoga info ini berguna untuk kalian semua monggo seruupuutt dolo

Persiapan Mudik, Jangan Lupa Cek Ban Kendaraan Anda

c4punk@2018

Referensi tulisan dari

https://sains.kompas.com/read/2016/0...udara.pada.ban

Diubah oleh c4punk1950... 04-06-2018 15:52
0
6.3K
100
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan