Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

wiraprasta333Avatar border
TS
wiraprasta333
Di China Tahanan Muslim Dipaksa Makan Babi dan Minum Alkohol Sebagai Hukuman
TRIBUNPEKANBARU.COM - Pemerintah China menerapkan kebijakan "nyleneh".

Dengan mengatasnamakan pendidikan budaya, mereka memaksa tahanan Muslim untuk minum alkohol dan makan daging babi.

Seperti dilansir The Independent, tempat penahanan para Muslim di China dinamai Kamp Pendidikan Ulang.

Salah satu tahanan di sana adalah Omir Bekali. Dia merupakan satu dari sekitar satu juta orang yang ditangkap dan ditahan di Kamp Pendidikan Ulang.

Bekali ditahan tanpa pengadilan ataupun akses ke pengacara.

Dia juga dipaksa mengingkari keyakinannya sambil memuji-muji Partai Komunis China.

Setiap Bekali menolak untuk mengikuti perintah, dia dipaksa berdiri di dinding selama lima jam.

Seminggu kemudian Bekali dikirim ke sel isolasi dan tidak diberi makan selama 24 jam.

Saking tak kuatnya, pria Kazakhstan ini sempat berpikir untuk bunuh diri pada hari ke-20 dari tujuh bulan masa penahanannya.

"Tekanan psikologis sangat besar, ketika Anda harus mengkritik diri sendiri, mencela pemikiran Anda - kelompok etnis Anda sendiri," kata Bekali, yang menangis ketika menjelaskan kamp tersebut.

“Saya masih memikirkannya setiap malam, sampai matahari terbit. Saya tidak bisa tidur. Pikiran selalu bersama saya sepanjang waktu. ”

Sejak awal 2017 pihak berwenang di wilayah Xinjiang diperkirakan telah menahan puluhan atau bahkan ratusan ribu Muslim di kamp-kamp, termasuk beberapa warga negara asing.

Sebuah komisi Amerika Serikat menyebut tempat ini sebagai "penjara massal terbesar dari populasi minoritas di dunia saat ini".

Sementara seorang sejarawan terkemuka menyebutnya "pembersihan budaya".

The Independent dikabarkan coba mengonfirmasi kabar ini ke Kementerian Luar Negeri China.

Para pejabat Cina sebagian besar menghindari komentar tentang kamp-kamp ini.

Namun berdasarkan komentar sejumlah pejabat tinggi China di media pemerintah, mereka berkeyakinan perubahan ideologis diperlukan untuk memerangi separatisme Islam.

Muslim Uighurs radikal, versi pemerintah China, disebut telah membunuh ratusan orang dalam beberapa tahun terakhir.

Dan China menganggapnya sebagai ancaman bagi perdamaian di negara yang mayoritas penduduknya beretnis Han.

Suku Uighur mayoritas memeluk Islam. (Al Jazeera)

Program Kamp Pendidikan Ulang ini bertujuan untuk memperbaiki pemikiran politik para tahanan, menghapus keyakinan Islam, dan membentuk kembali identitas mereka.

Kasus Bekali menonjol karena dia adalah warga negara asing, Kazakhstan, yang ditangkap oleh badan-badan keamanan China dan ditahan selama delapan bulan tahun lalu tanpa bantuan.

Meskipun beberapa rincian tidak mungkin untuk diverifikasi, dua diplomat Kazakh menegaskan bahwa dia ditahan selama tujuh bulan dan kemudian dikirim untuk dididik ulang.

Program penahanan ini merupakan ciri khas rezim Presiden Xi Jinping yang sangat nasionalis dan keras.

"Pembersihan budaya adalah upaya Beijing untuk menemukan solusi akhir terhadap masalah Xinjiang," kata James Millward, seorang sejarawan China di Georgetown University.

Rian Thum, seorang profesor di Loyola University di New Orleans, mengatakan sistem pendidikan ulang China menggemakan beberapa pelanggaran hak asasi manusia terburuk dalam sejarah.

"Analogi terdekat mungkin adalah Revolusi Kebudayaan karena ini akan meninggalkan efek psikologis jangka panjang," kata Prof Thum. "Ini akan menciptakan trauma multigenerasi di mana banyak orang tidak akan pernah pulih." (*)

http://pekanbaru.tribunnews.com/amp/...kuman?page=all
sebelahblog
anasabila
nona212
nona212 dan 2 lainnya memberi reputasi
3
12.5K
119
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan