soktau.idAvatar border
TS
soktau.id
5 Isyarat Jari&tubuh Bisa Membahayakan GanSis Jika Di Gunakan Di Negara Ini
Ada banyak isyarat yang sering kita gunakan yang mungkin semuanya itu sudah menjadi hal yang lumrah di negara kita. Walaupun begitu, jangan sekali-kali gan&sis menggunakannya ketika sedang berada di negeri orang, karena bisa saja isyarat itu memiliki arti yang berbeda. Seperti isyarat-isyarat berikut ini misalnya:

1. Mengacungkan jempol (Thumbs up)


Referensi pihak ketiga
Jika di Indonesia mengacungkan jempol adalah sebuah isyarat untuk memberikan tanda bagus dan bernilai positif, maka hal ini berbeda dengan Rusia dan beberapa negara lainnya seperti Amerika Latin, Yunani, Afrika Barat, Afghanistan, Iran, Sardinia, Italia Selatan dan Timur tengah. Bagi mereka, mengacungkan jempol sama dengan mengacungkan jari tengah yang berarti hal tersebut adalah sebuah penghinaan atau ajakan untuk berkelahi.

2. Dua jari (Peace)


Referensi pihak ketiga
Kita mungkin sering menggunakan isyarat dua jari ini sebagai isyarat untuk damai atau sering juga digunakan sebagai pose saat berfoto. Di negara Inggris, Australia, Irlandia, New Zealand dan Italia, isyarat dua jari ini adalah merupakan isyarat terlarang karena melambangkan organ kewanitaan atau yang berarti ‘dirikan punyamu’ dalam konotasi negatif.

3. Bahasa tubuh orang arab


Referensi pihak ketiga
Orang arab dikenal sebagai orang yang sering bersuara keras ketika berbicara. Hal ini bukan berarti mereka sedang marah, akan tetapi hal tersebut adalah sebuah ekspresi ketegasan dan ketulusan, apalagi untuk orang yang mereka senangi.

Lalu untuk para wanita, janganlah kalian mudah menebar senyum manis kepada orang-orang arab, karena disana jika ada wanita yang murah senyum apalagi kepada pria tidak dikenal, maka itu dianggap sebagai sebuah ajakan menggoda nakal. Lalu jika ingin menaiki taksi, usahakan agar selalu ditemani laki-laki yang tentu saja muhrim. Jika sudah seperti itu, dahulukan muhrim laki-laki ketika masuk taksi. Namun ketika turun, usahakan wanita yang terlebih dahulu. Hal ini untuk mencegah kasus kejahatan supir taksi yang membawa kabur penumpang wanita, yang ujung-ujungnya bisa dirudapaksa.

4. Menyilangkan jari telunjuk dan jari tengah


Referensi pihak ketiga
Berbeda dengan di negara-negara barat yang berarti 'semoga beruntung', di Vietnam menyilangkan jari telunjuk dan jari tengah ini justru bisa dianggap sebagai sebuah pelecehan terhadap kaum wanita karena disana menyilangkan jari telunjuk dengan jari tengah memiliki arti negatif yaitu menggambarkan alat kelamin wanita.

5. Memanggil dengan satu jari


Referensi pihak ketiga
Mungkin agan&sis tahu jika memanggil dengan satu jari biasanya digunakan oleh para wanita untuk menggoda laki-laki. Namun hal ini berbeda dengan di Filipina, memanggil dengan satu jari berarti orang tersebut sedang memanggil seekor Anjing. Hal ini tentu merupakan sebuah penghinaan. Sedangkan di Jepang dan Singapura, isyarat satu jari ini menandakan sebuah kematian.

Itulah beberapa isyarat yang tidak boleh sobat gunakan ketika berada di negeri orang. Semoga bisa membantu dan bermanfaat.

(www.kejadiananeh.com)
0
1.5K
13
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan