Kuat Puasa Bercinta Selama Sebulan? Detoks-in Aja Yuuk..
TS
vitawulandari
Kuat Puasa Bercinta Selama Sebulan? Detoks-in Aja Yuuk..
Hai agan dan sista kesayangan, gimana puasanya?
Udah bolong berapa hari hayooo?
Selama bulan Ramadhan, Agan & Sista nggak cuman dituntut untuk menahan lapar, haus atau emosi aja, tapi juga termasuk puasa melakukan hubungan intim dengan pasangan. Karena melakukan hubungan intim di waktu puasa hukumnya haram alias dapat membatalkan puasa. Tapi kalau udah berbuka boleh kan mod? Kalau udah ngebet gimana donk? Boleh!
”Dihalalkan bagi kamu pada malam hari bulan puasa bercampur dengan istri-istri kamu; mereka adalah pakaian bagimu,dan kamupun adalah pakaian bagi mereka. Allah mengetahui bahwasanya kamu tidak dapat menahan nafsumu”
~ QS. Al Baqarah : 187
Meskipun boleh, tapi bagi beberapa member forum sista yang saya ajak ngobrol, melakukan aktivitas seks di bulan puasa itu banyakan malesnya, nggak kayak hari-hari biasa. Selain karena ogah mandi malam-malam, kalau bulan puasa gini badan bawaannya jadi mudah lelah dan ngantuk. Nggak heran deh jika sudah kena bantal, dalam hitungan menit langsung molor.
Anyway, layaknya puasa menahan lapar, ternyata puasa melakukan aktivitas seks juga memiliki manfaat yang baik, lho!
Quote:
Quote:
APA ITU SEKS DETOKS?
pic: honedetox.co.uk
Spoiler for :
Istilah seks detoks mungkin belum begitu akrab di telinga Agan & Sista. Secara singkat, sex detox berarti puasa seks. Sex detox dapat diartikan sebagai penghentian aktivitas seksual selama kurun waktu tertentu dengan tujuan untuk memperbaiki dan meningkatkan kualitas hubungan seksual. Umumnya, sex detox disarankan untuk dilakukan selama 30 hari. Selama kurun waktu tersebut, fokus Agan & Sista harus dialihkan pada kegiatan-kegiatan positif seperti membaca buku, refleksi diri, atau melakukan pemeriksaan kesehatan. Sebisa mungkin, jauhkan pikiran Agan & Sista dari hal-hal berbau seks yang dapat menyulitkan kita mengendalikan gairah seks.
Quote:
Quote:
APA KAITANNYA DETOKSIFIKASI DENGAN AKTIVITAS SEKS?
pic: punpun_sutatta
Spoiler for :
Proses detoksifikasi di dalam tubuh Agan & Sista dikerjakan oleh lima organ utama, yaitu hati, ginjal, usus besar, paru-paru dan kulit. Hati merupakan organ pertama dan fungsi utamanya adalah menyaring dan membuang zat-zat racun di dalam darah. Sedangkan ke kempat organ lainnya bertindak sebagai agen pengaman racun yang akan memasuki jaringan. Aktivitas seksual dipengaruhi oleh dorongan seksual, nilai-nilai sosial, kultural dan moral, pengetahuan seksual dan fungsi seksual secara fisiologis.
Seseorang yang mengalami gangguan fungsi hati, maka fungsi detoks alami tubuhnya menurun. Selain itu, metabolisme hormon testosteron dalam tubuh juga menurun, sehingga dorongan seksual pun menurun. Untuk itu, puasa dari makan dan minum, serta sex detox di bulan Ramadhan memberikan manfaat yang luar biasa bagi tubuh dan pikiran. Dengan demikian, setelah bulan puasa berakhir dan masa sex detox juga terlewati, Agan & Sista dan pasangan bisa kembali menjalani kehidupan seksual yang lebih bergairah, intim dan romantis, serta kondisi kesehatan pun menjadi lebih baik.
Quote:
Quote:
GIMANA CARA SEKS DETOKS?
pic: baifernbah
Spoiler for :
Untuk melakukannya cukup mudah tapi jangan dianggap enteng. Selama bulan Ramadhan Agan & Sista nggak usah melakukan aktivitas seksual sedikitpun. Bahkan pikiran pun harus diupayakan sejauh mungkin untuk nggak mikirin hal-hal berbau seks. Dan selama rentang waktu itu kegiatan sehari-hari harus diisi dengan hal-hal berbau positif seperti olah raga, membaca buku, tadarus, i'tikaf, evaluasi diri, melihat-lihat foto masa kecil atau bisa juga cek up kesehatan.
Pic: homedetox.co.uk
Lakukan detoks ini secara bersamaan dengan pasangan Agan & Sista. Sebab dalam urusan seksual anda berdua adalah satu. Saling menguatkan dan saling memberi energi positif satu sama lain seperti tertawa bersama, jalan bersama, nonton bioskop bersama dan melakukan berbagai aktivitas positif secara bersama-sama akan meningkatkan manfaat detox seks ini.
Quote:
Quote:
APA MANFAAT SEKS DETOKS?
pic: ameliayusanaa
Spoiler for :
Bagi Agan & Sista yang sudah lama menikah, sex detox ternyata sangat penting untuk menghidupkan lagi gairah seks yang sempat meredup. Kita tentu setuju bahwa kesetiaan merupakan hal yang penting untuk menjaga keharmonisan hubungan. Namun, dilihat dari segi psikologis, berhubungan intim dengan orang yang sama selama bertahun-tahun dapat menimbulkan rasa bosan, jenuh, dan monoton. Nah, setelah melakukan sex detox, Agan/Sista dan pasangan akan merasakan gairah yang memuncak ketika kembali berhubungan intim. Selain itu, komunikasi dengan pasangan juga akan kembali terjalin dengan baik dan akrab, sehingga kalian berdua lebih mengetahui dan memahami keinginan satu sama lain.
Demikian thread sederhana saya mengenai puasa seks alias seks detox. Bagi Agan/Sista muslim yang pingin memperbaiki kualitas kehidupan seksual, maka bulan Ramadhan ini bisa menjadi saat yang tepat melakukan seks detok. Agan/Sista bisa berpuasa selama 30 hari dan sekaligus melakukan detoks. Semoga setelah bulan puasa nanti, Agan/Sista dan pasangan bisa kembali menjalani kehidupan seksual yang lebih hot dan romantis.
"A huge percentage of men need a porn detox, a moral and psychological reset."