Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

penawarangilaAvatar border
TS
penawarangila
[ CURHAT ] Sang Pemimpi yang Menyerah
[ CURHAT ] Sang Pemimpi yang Menyerah

Halo gan, terimakasih sudah mampir.
Sejak kecil ane bermimpi ingin menjadi Thomas Alfa Edison si penemu berotak cemerlang. Entah dari mana ane mengenalnya, ane sangat berambisi untuk menjadi ilmuan, tapi waktu SD ane pernah menjadi murid paling dibenci guru waktu kelas 2 SD (gurunya ngomong gitu dan di luar kelas ada wali murid termasuk mak ane :tepukjidat) ane benci sekolah dan berharap berhenti sekolah. Disitu ane berpikir nggak mungkin jadi ilmuan. Sampe ane nemu buku 5 Keberanian Orang-orang Sukses, disitu ane mikir nggak perlu pinter untuk jadi penemu, hanya perlu bisnis/duit untuk bayar seorang yang ahli di bidang tenis atau ilmuan, dan sejak itu saya kecanduan buku.

Secara ajaib ane dapet nilai tryout ke-3 tertinggi padahal ane nggak belajar, bahkan sebagian besar MTK nggak baca soal :tepokjidat sebagian besar nggak percaya dengan apa yang mereka lihat walaupun mustahil nyonyek waktu itu. Wali kelas ane berkomentar "Jadi teman kita yang selama ini kita anggap bodoh hari ini ia membuktikan bahwa ia bisa dapet rangking 3." Dan SMP ane dapet nilai UN tertinggi ke 3 seangkatan. emoticon-Peluk
(Skip)
(Skip)
(Skip) *krn bahasan ini gk sesuai dg judul

Waktu SMA masa-masa perubahan ane yang drastis rasanya sekolah kyk dipenjara, nggak ada temen yang sesuai dengan tipe ane, dan ane mulai berpikir utk cari duit agar nanti lulus dh ada penghasilan. Ane bangun situs cariduityuk.com (buka archive.org kalo mau liat) berisi motivasi dan pengetahuan seputar bisnis. Setahun tutup. Ane semakin stress, benci dengan sekolah, ane tulis artikel di kompasiana (cari di google "untuk apa sekolah")

Kelas 3 ane belum berpenghasilan dari blog dan saya memilih untuk kuliah saya memilih jurusan tehnik informatika, dan span ptkin di uin singkat cerita ane pilih di uin jurusan agama. Pertimbangannya:
Ane mau buat sebuah program ada 2 cara:
1. Buat sendiri
2. Bayar programer
Nah daripada ane kuliah mati-matian cuma supaya bisa buat program ya mending ane bayar programer, kelar.

Sekarang ane berusia 19 tahun, ane orangnya optimis banget ntah kenapa walaupun terkadang sangat terpuruk kyk sekarang, mungkin akibat kecanduan buku motivasi yang berisi khayalan itu. Ane muak dengan diri karena kadang nggak bersikap realistis, nggak ada kata-kata lain lagi yang bisa ane ungkapkan antara kesel, menyerah, marah, sedih, dan ane seorang introvert, kutukan rasanya.

Btw ini mimpi-mimpi ane yang harus ane bersihkan dari pikiran ane:
1. Membangun sistem pendidikan baru.
2. Situs seperti patreon.com untuk orang indonesia (membantu seniman, ilmuan, desainer mendapatkan penghasilan dari orang yang cinta karyanya)
3. Situs patungan utk beli produk digital
4. Forum internet marketing indonesia
5. Jejaring sosial yang pakai wajah sb emoji/stiker
6. Situs pencarian komunitas di indonesia
7. Situs berbagi ide
8. Portal online mengenai tips seputar wanita

Itu ide ane yang ane buang dan berharap gk memenuhi kepala ane lagi.

Terimakasih udah baca, komen ente sangat berguna bagi ane.

Sori kalo brantakan ane nulis pke hp.

Thanks.
Diubah oleh penawarangila 27-07-2021 23:18
0
1.7K
18
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan