bear89800Avatar border
TS
bear89800
5 Alasan Kenapa Harus Minum Cukup Air


Kalo ngomongin nutrisi, sebenarnya air mengandung nol kalori, ini adalah salah satu alasan kenapa minum banyak air itu bagus.
Tidak seperti sumber makanan dan minuman lainnya, air bukan lah sumber karbo, protein ataupun lemak. Fungsi utamanya adalah untuk menghidrasi tubuh ente, makanya kita bisa minum banyak tanpa harus takut berat badan kita naik.

Manfaat minum banyak air.
Sebenarnya ada banyak fungsi air untuk kesehatan, tapi kita bahas yang garis besar nya aja. Setidaknya ada 5 manfaat air untuk tubuh kita.

1. Minum air mempertahankan performa terbaik tubuh.

Kinerja fisik bisa menurun jika tidak mendapatkan cukup air. Bahkan kinerja fisik bakalan terpengaruh ketika tubuh kehilangan sedikitnya 2% air.
Dampak yang muncul adalah seperti kelelahan, suhu tubuh yang tidak stabil, semangat menurun dan cepat lelah.

Jika tubuh mendapatkan cukup air maka tidak hanya mencegah hal di atas, tapi juga dapat mengurangi stress oksidatif karena aktivitas yang super sibuk. Hal ini cukup masuk akal mengingat 80% otot membutuhkan air.


2. Air Baik untuk Fungsi Otak.

Tingkat Hidrasi tubuh ternyata berpengaruh terhadap fungsi otak. Studi sederhana menunjukkan bahwa fungsi otak bisa terganggu ketika tubuh kekurangan 1-2% air.
Hal ini juga di teliti oleh University of Connecticut yang dalam penelitian mereka menunjukkan wanita yang kehilangan 1,3% air dalam tubuhnya mengalami gangguan konsentrasi, mengalami mood yang buruk dan sering sakit kepala.
Di penelitian serupa juga menunjukkan bahwa pria yang kehilangan 1,6% cairan dalam tubuhnya juga merasa kelelahan dan mengurangi memori kerja.


3. Air bisa membantu Mengobati Sakit Kepala.

Ini merupakan salah satu manfaat air untuk fungsi otak. Dehidrasi merupakan penyebab Utama Migran pada banyak orang.
Namun menurut penelitian, minum air adalah cara terbaik untuk mengobati sakit kepala, bahkan mencegahnya.


4. Air Memberikan Nutrisi untuk Tubuh.

Walaupun air gak punya nutrisi tapi dia mampu menyerap beberapa mineral lalu mengirimkannya ke seluruh bagian tubuh.
Biasanya air minum kemasan juga udah di lengkapi dengan beberapa nutrisi yang perlu untuk tubuh kita seperti Natrium, magnesium dan kalsium.


5. Air membantu Mengatur Suhu Tubuh

Air sangat bagus dalam hal menyerap dan mentransfer panas dalam tubuh. Ini adalah salah satu cara tubuh untuk mempertahankan suhunya.
Air memiliki kapasitas panas yang tinggi dan itu artinya air di seluruh tubuh kita bisa menjadi perisai pelindung ketika ada perubahan suhu mendadak. Mungkin ini jg menjadi alasan kenapa banyak orang professional medis menyarankan untuk minum banyak air di lingkungan yang panas.


LifeHacks | Google



nona212
nona212 memberi reputasi
1
5.6K
59
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan