Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

faisalzaky125Avatar border
TS
faisalzaky125
Hal-Hal Dasar yang Harus Anda Kuasai Sebelum Jadi Pengusaha


Menjadi pengusaha dapat menjadi impian banyak orang, apalagi seorang pengusaha yang sukses. Namun untuk menjadi pungusaha besar tidaklah semudah membalikkan telapak tangan, dan harus melewati segala rintangan. Ada hal hal dasar yang harus dikuasai saat anda ingin memulai jadi pengusaha. Berikut ini beberapa hal dasar tersebut.

1. Harus pandai bicara



Hal yang paling dasar menjadi pengusaha adalah harus pandai bicara. Tidak mungkin jika pengusaha hanya diam saja tidak bicara bisa menjadi sukses, untuk mencari rekan bisnis, mencari konsumen, mengarahkan karyawan, itu semua memerlukan bicara. Dan yang anda ajak bicara berawal dari orang yang tidak dikenal, maka dari itu biasakan diri kita untuk bicara dengan orang sekitar walaupun tidak dikenal, ya minimal perkenalan, siapa tau orang disamping anda adalah jalan rezeki anda. 

2. Harus pandai bergaul



Menjadi pengusaha tidak mungkin hanya seorang diri dan tidak membutuhkan orang lain. Dan kunci sukses menjadi pengusaha adalah banyak rekan bisnis, bagaimana tidak ? Anda mau memasarkan produk akan terasa mudah jika punya banyak rekan, ketika anda butuh modal/suntikan dana pasti anda akan mencari rekan yang mau investasi ke usaha anda. Jadi pandai bergaul itu sangat penting dalam usaha.

3. Pandai mengatur uang



Hal ini tidak kalah penting dari 2 hal diatas. untuk jadi pengusaha, anda harus pandai mengatur uang, yakni mengatur pemasukan dan pengeluaran agar jangan sampai rugi. Jika anda tidak cermat mengatur uang, perusahaan anda akan rugi dan lama lama bangkrut.

4. Sabar



Kesabaran dalam usaha memang sangat diperlukan. ketika produk anda jarang ada yang minat anda jangan langsung menutup perusahaan anda, yang harus anda lakukan adalah memberi inovasi pada produk, atau mengganti produk yang anda jual, dan jangan lupa untuk bersabar. Jika anda berusaha yakinlah tuhan akan membuka jalan rezeki kita.

Hal hal diatas merupakan hal dasar saja jika ingin jadi pengusaha, sebenarnya masih banyak lagi yang harus dipelajari jika anda serius ingin jadi pengusaha. Sekian dari saya semoga bermanfaat. 
Diubah oleh faisalzaky125 09-05-2018 17:33
pakisal212
pakisal212 memberi reputasi
1
3.8K
24
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan