- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Selama Ahok di Penjara, Terjadi Dua Kali Kerusuhan Mako Brimob
TS
banisempak
Selama Ahok di Penjara, Terjadi Dua Kali Kerusuhan Mako Brimob

TEMPO.CO, Jakarta - Kerusuhan Mako Brimob yang melibatkan petugas dan narapidana kasus terorisme terjadi pada Rabu dinihari, 9 Mei 2018. Fifi Lety Indra, adik Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, yakin kakaknya yang ditahan di Rutan Mako Brimob aman.
“Dari semalam sampai tadi pagi, banyak yang telepon dan kirim WhatsApp, pertanyakan soal keamanan Bapak Ahok,” kata Fifi saat dihubungi Tempo, Rabu pagi, 9 Mei 2018.
Fifi yakin Ahok tetap aman walaupun terjadi kerusuhan. Dia percaya doa Mazmur 91 akan melindungi Ahok, yang dihukum 2 tahun penjara. Ahok dinyatakan terbukti bersalah melakukan penodaan agama terkait dengan Surat Al Maidah ayat 51.
Kepala Biro Penerangan Masyarakat Kepolisian RI Brigadir Jenderal Muhammad Iqbal menjelaskan, kerusuhan Mako Brimob kali ini karena ada tahanan yang ribut dengan beberapa petugas.
“Saat ini, kami sedang melakukan tindakan-tindakan kepolisian, baik soft approach maupun tindakan-tindakan lain. Kami juga mengimbau seluruh masyarakat tetap tenang, tidak terhasut oleh semua informasi yang ada di media sosial yang sudah beredar,” ucap Iqbal di Mako Brimob, Kelapa Dua, Rabu dinihari.
Pada 10 November 2017 juga terjadi kerusuhan di Rumah Tahanan Teroris Markas Komando Brigade Mobil Cabang Salemba di Kelapa Dua, Depok.
Pengacara Ahok, I Wayan Sudirta, menuturkan, saat insiden terjadi, kliennya masih beraktivitas seperti biasa. Kalau sudah sore, ujar Wayan, biasanya Ahok menyempatkan diri berolahraga. “Untuk menjaga kesehatan, Ahok rutin berolahraga pagi dan sore,” kata Wayan kepada Tempo, 12 November 2017.
Saat kerusuhan terjadi di blok khusus tahanan teroris, ucap Wayan, dampaknya tidak sampai ke sel tahanan yang ditempati Ahok. Lokasi bloknya berbeda dan sistem keamanan di Rutan Mako Brimob juga sangat ketat. “Pas kejadian di blok teroris, Pak Ahok masih bisa membaca dan menulis,” tutur Wayan.
Berarti, sejak Ahok menempati Rutan Mako Brimob pada 21 Juni 2017, sudah dua kali terjadi kerusuhan Mako Brimob.
RUKO
di luar penjara bikin rusuh
di dalam penjara, mako jadi sering rusuh
dimana ada ahok di situ ada kerusuhan
bagusnya pindahin aja ke nusakambangan nih orang
0
3.1K
40
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan