powerpunkAvatar border
TS
powerpunk
Selain Mata Najwa, Ini Acara TV Yang "Jualan" Nama Pembawa Acaranya

HOT THREAD KE 171
*12 April 2018*





Selamat pagi, siang, sore, petang, dan malam kawan - kawan kaskuser semua yang baik hati. Bertemu kembali di thread sederhana ane.
emoticon-Nyepi




Mata Najwa, sebuah acara bincang - bincang (talkshow) yang lebih banyak mengulas dan mengundang hal - hal yang berbau politik. Acara yang awalnya tayang di stasiun televisi milik Surya Paloh ini di pandu oleh presenter cantik, Najwa Shihab, yang juga merupakan putri kandung dari cendekiawan muslim, Quraish Shihab.

Memulai karirnya sebagai reporter lapangan saat terjadi bencana tsunami di Aceh pada tahun 2004 yang lalu, Nana, panggilan akrab Najwa, perlahan tapi pasti karirnya di dunia jurnalistik semakin meroket. Setelah menjadi reporter lapangan, ia pun menjadi pembaca berita (news anchor) di studio. Berbagai penghargaan ia peroleh, mulai dari Jurnalis Terbaik Metro TV pada 2006, nominasi nominasi Pembaca Berita Terbaik Panasonic Awards pada 2006 dan 2007, dan Best Current Affairs/Talkshow Presenter pada ajang Asian Television Awards di tahun 2007 serta sederet penghargaan lainnya.

Berkat penampilannya yang cemerlang saat masih menjadi pembaca berita tersebut, ia pun di percaya untuk memandu program yang menyematkan namanya sendiri pada nama acaranya, Mata Najwa. Sejak saat itu, banyak stasiun televisi lain yang ikut - ikutan "jualan" nama pembawa acaranya.

Micahel Tjandra Luar Biasa RTV


Stasiun televisi yang satu ini bagi sebagian orang mungkin masih asing di telinga, namun tidak bagi yang tinggal di kota besar. Televisi yang sebelumnya bernama B Channel ini mensabotase Michael Tjandra yang dulunya merupakan news anchor di RCTI. Dengan konsep talkshow ringan, Michael Tjandra Luar Biasa lebih banyak mengundang bintang tamu yang bisa menginspirasi pemirsanya.

Sarach Sechan Net TV.


Siapa sih yang tak kenal NET TV? Televisi yang baru berumur sekitar 5 tahun ini menggebrak pasar baru pertelevisian tanah air. Dengan acara - acara yang berkualitas, berbeda dengan program televisi pada umumnya yang di penuhi dengan sinetron, program - program di televisi ini cukup di terima oleh pasar. Salah satunya program Sarach Sechan yang di pandu oleh si empunya nama. Dengan konsep talkshow ringan, acara ini cukup menghibur pemirsanya.

Kick Andy Metro TV.


Sama dengan Mata Najwa, acara ini lahir dan di besarkan di stasiun televisi Media Indonesia Group milik politisi Surya Paloh. Hadir setiap satu pekan sekali, acara ini mengundang tokoh - tokoh yang banyak menginspirasi . Dengan gaya khasnya, Andy F. Noya, sang pemilik acara sukses membawa acara ini meraih beberapa penghargaan. Selain itu di setiap episodenya, acara ini selalu membagi - bagikan buku untuk pemirsa di studio maupun di rumah.

Mario Teguh Golden Ways.


Sebelum pada akhirnya bungkus karena masalah pribadi yang menimpa sang pengisi acaranya, Mario Teguh. Awalnya acara ini begitu di gemari. Banyak quote dari Mario Teguh yang mengena di hati. Beberapa bahkan ada yang membuatkan memenya. Acara ini sempat berpindah - pindah televisi. Dari awalnya Metro TV, MNC TV, dan terakhir di Kompas TV.

Hotman Paris Show INews.


Sejak awal Desember 2017 yang lalu, televisi berita milik pengusaha Harry Tanoesudibjo ini membuat program talkshow dengan pembawa acara pengacara kondang, Hotman Paris. Format acaranya pun hampir sama dengan talkshow - talkshow lain pada umumnya.


emoticon-Blue Guy Cendol (L) emoticon-Rate 5 Star
emoticon-Blue Guy Cendol (L) emoticon-Rate 5 Star
emoticon-Blue Guy Cendol (L) emoticon-Rate 5 Star



Disclaimer : Asli tulisan TS
Referensi : Pengamatan Pribadi TS
Sumur Gambar : Om Google





Diubah oleh powerpunk 12-04-2018 23:32
0
21.7K
118
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan