Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

powerpunkAvatar border
TS
powerpunk
Gara - Gara Puting Susu Serigala, Stasiun TV Iran Sensor Logo AS Roma

Gara - Gara Puting Susu Serigala, Stasiun TV Iran Sensor Logo AS Roma

Gara - Gara Puting Susu Serigala, Stasiun TV Iran Sensor Logo AS RomaGara - Gara Puting Susu Serigala, Stasiun TV Iran Sensor Logo AS Roma
Selamat pagi, siang, sore, petang, dan malam kawan - kawan kaskuser semua yang baik hati. Bertemu kembali di thread sederhana ane.
emoticon-Nyepi


Gara - Gara Puting Susu Serigala, Stasiun TV Iran Sensor Logo AS Roma

Siapa sih yang tak kenal klub AS Roma? Sebuah klub yang berlaga di kompetisi tertinggi Liga Italia, Serie A. Nama klub yang bermarkas di Roma ini juga mungkin sudah sangat akrab di telinga kita. Meski secara umum penampilannya di serie A sendiri kurang begitu impresif. Sejak di dirikan di tahun 1927, tim ini baru 3 kali menjuarai liga domestik yaitu pada edisi 1941, 1982 dan terakhir era tahun 2000/1. Sedangkan untuk Coppa Italia mereka berhasil memboyong trofi sebanyak 9 kali.

Gara - Gara Puting Susu Serigala, Stasiun TV Iran Sensor Logo AS RomaGara - Gara Puting Susu Serigala, Stasiun TV Iran Sensor Logo AS Roma
Di musim 2017 kemarin, tim berjuluk La Maggicaini berhasil finis di posisi kedua dengan mengumpulkan 87 point di bawah rivalnya Juventus yang mengoleksi 91 point dari 38 kali pertandingan dalam satu musim. Berkat posisi runner up yang di raihnya ini maka AS Roma berhak bermain di Liga Champion Eropa di musim selanjutnya (musim 2018).

Di ajang Liga Champion, hingga saat ini tim besutan Eusebio Di Fransesco ini sudah berhasil mencapai babak perempat final. Pertandingan perempat final melawan klub Barcelona sendiri sudah di gelar pada Rabu, 4 April atau Kamis dini hari WIB kemarin dengan hasil AS Roma kalah 4-1 dari Barcelona. Dan seperti yang kita ketahui, saking menariknya ajang Liga Champion Eropa ini, tak hanya negara - negara di Eropa saja yang menayangkan pertandingan - pertandingan yang mereka gelar.

Gara - Gara Puting Susu Serigala, Stasiun TV Iran Sensor Logo AS RomaGara - Gara Puting Susu Serigala, Stasiun TV Iran Sensor Logo AS Roma
Negara - negara di benua lain pun ikut menyiarkannya secara langsung. Tak terkecuali di Asia, termasuk di Timur Tengah. Namun khusus untuk pertandingan perempat final AS Roma versus Barcelona kemarin ada hal yang menarik dan bahkan menjadi viral di media sosial. Musababnya, sebuah channel televisi milik pemerintah Iran melakukan sensor terhadap salah satu bagian dari logo AS Roma.

Gara - Gara Puting Susu Serigala, Stasiun TV Iran Sensor Logo AS RomaGara - Gara Puting Susu Serigala, Stasiun TV Iran Sensor Logo AS Roma
Logo AS Roma sendiri merupakan gambar seekor serigala betina (Capitoline Wolf) yang menyusui dua sosok kembar mitologi Roma, yakni Romulus dan Remus. Pada saat berlangsungnya pertandingan perempat final Liga Champion kemarin, stasiun televisi Iran mem -blur puting dari serigala betina yang ada pada logo AS Roma tersebut.

Hal itu terjadi saat sang pembawa acara sedang memaparkan ulasan mengenai tim asal ibukota Italia ini dan latar belakang dari pembawa acara ini adalah logo AS Roma. Belum ada klarifikasi resmi tentang alasan di balik penyensoran ini. Namun media sosial sudah kadung di ramaikan dengan kritikan yang di tujukan kepada stasiun televisi yang bersangkutan. Bahkan dalam sebuah postingan, seorang jurnalis Iran menyindir bahwa dalam 3.000 tahun, Remus dan Romulus sudah disusui oleh serigala. Namun kenapa baru sekarang payudaranya disensor oleh salah satu kanal TV Iran.


emoticon-Blue Guy Cendol (L) emoticon-Rate 5 Star
emoticon-Blue Guy Cendol (L) emoticon-Rate 5 Star
emoticon-Blue Guy Cendol (L) emoticon-Rate 5 Star

Gara - Gara Puting Susu Serigala, Stasiun TV Iran Sensor Logo AS Roma

Disclaimer : Asli tulisan TS
Referensi : Ini dan Ini
Sumur Gambar : Om Google


Gara - Gara Puting Susu Serigala, Stasiun TV Iran Sensor Logo AS Roma


Diubah oleh powerpunk 07-04-2018 01:29
0
10.5K
63
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan