Kaskus

News

margosaAvatar border
TS
margosa
Ribuan Massa Menuntut Sukmawati Soekarnoputri Diproses Hukum

foto.kompas.com
Ribuan Massa Menuntut Sukmawati Soekarnoputri Diproses Hukum
PT. Kompas Cyber Media
2 minutes

JAKARTA, KOMPAS.com — Peserta aksi demo menuntut Sukmawati Soekarnoputri di kantor Bareskrim, Gambir, Jakarta Pusat, mulai berdatangan.

Berdasarkan pantauan Kompas.com, Jumat (6/4/2018) pukul 13.20, para peserta datang dengan sepeda motor dan langsung memarkirkan kendaraan mereka di depan pintu masuk Stasiun Gambir.

Massa kemudian berkumpul tepat di bawah jembatan penyeberangan orang untuk menunggu koordinasi melanjutkan aksi unjuk rasa.

Aksi ini membuat arus lalu lintas dari arah Tugu Tani menuju Medan Merdeka Utara dan arah Masjid Istiqlal padat merayap.

Kepadatan juga terjadi dari arah Medan Merdeka Selatan yang berbelok menuju Medan Merdeka Timur.

Informasi aksi unjuk rasa untuk menuntut Sukmawati Soekarnoputri atas pembacaan puisi yang dinilai sebagai bentuk penodaan agama beredar di media sosial.

Diperkirakan jumlah peserta aksi 1.000 orang.

Sebanyak 6.500 personel personel gabungan TNI/Polri diterjunkan untuk mengamankan aksi ini. Polisi tampak berjaga-jaga di sekitar lokasi. Sebanyak 2 mobil pemadam kebakaran, 3 truk water cannon, dan 2 truk disiapkan di pinggir Jalan Medan Merdeka Timur.

Sukmawati dilaporkan ke Polda Metro Jaya dan Bareskrim Polri atas tuduhan penodaan agama. Di Polda Metro Jaya laporan itu dilakukan dua pihak sekaligus, yakni seorang pengacara bernama Denny AK dan Ketua DPP Partai Hanura Amron Asyhari. SETYO ADI NUGROHO

Ribuan Massa Menuntut Sukmawati Soekarnoputri Diproses Hukum
https://foto.kompas.com/photo/read/2...Diproses-Hukum

Quote:
0
2.5K
32
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan