Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

adndevitirAvatar border
TS
adndevitir
Penyebab Rambut Uban Di Usia Muda
Penyebab Rambut Uban Di Usia Muda
Munculnya uban pada usia muda bisa dianggap tidak normal karena uban bisa dianggap sebagai tanda penuaan usia. Uban yang muncul di usia muda sering dianggap sebagai pengganggu. Bahkan kebanyakan pemuda pemudi akan malu memperlihatkan rambut mereka jika sudah memiliki uban. Uban di usia muda bisa dianggap sebagai suatu hal yang tidak wajar. Ada beberapa faktor yang menyebabkan timbulnya uban pada orang-orang dengan usia yang relatif muda, diantaranya:


1. Adanya Penyakit Tiroid
Penyakit tiroid ternyata dapat menimbulkan uban. Bagaimana bisa? Menurunnya kinerja kelenjar tiroid dapat menurunkan produksi melanin, akibatnya rambut akan lebih cepat beruban. Untuk mengantisipasi kemungkinan ini, akan lebih baik jika kita melakukan pemeriksaan tiroid sejak dini. Selain untuk mencegah timbulnya uban di usia muda, hal tersebut juga penting untuk menjaga kesehatan tubuh.

2. Pengaruh Genetik
Faktor genetik dapat menjadi penyebab munculnya uban di usia muda. Ada baiknya Anda yang masih muda menanyakan kepada orang tua, apakah dulu orang tua Anda memiliki uban di usia muda. Jika ya, kemungkinan besar Anda juga akan memiliki uban di usia muda. Jika Anda sudah mengetahui kondisi tersebut sejak dini, Anda bisa melakukan serangkaian perawatan dan pencegahan agar tidak terlalu banyak uban yang muncul ketika usia Anda masih muda.

3. Kebiasaan Merokok
Tidak hanya bagi kesehatan rambut, merokok juga sangat tidak baik bagi tubuh kita. Merokok dapat menyebabkan timbulnya berbagai penyakit seperti penyakit jantung dan kanker. Dengan merokok, sama saja kita memasukkan racun-racun radikal bebas ke dalam tubuh. Racun-racun tersebut akan menurunkan produksi melanin sehingga uban lebih cepat muncul. Maka tidak heran, pada kebanyakan perokok, rambut mereka akan lebih cepat beruban bila dibandingkan dengan mereka yang tidak merokok. Namun, bagi Anda yang tidak merokok, ada baiknya untuk menghindari lingkungan perokok. Anda berpotensi menjadi perokok pasif yang ikut menghirup asap rokok yang dihasilkan oleh perokok aktif. Jadi, meskipun Anda tidak merokok tetapi ikut menghirup asap rokok sudah tentu resiko munculnya uban juga tinggi.


4. Kekurangan Vitamin C dan Vitamin E

Mengapa vitamin C dan vitamin E dapat mempengaruhi munculnya uban? Mungkin Anda pernah mendengar bahwa vitamin C dan vitamin E merupakan antioksidan alami bagi tubuh. Antioksidan alami tersebut merupakan zat penting untuk mencegah masuknya racun ke dalam tubuh sebagai akibat dari radikal bebas. Jika tubuh kita kekurangan vitamin C dan vitamin E, maka akan lebih rentan bagi tubuh kita untuk dimasuki berbagai racun dari radikal bebas. Racun-racun itulah yang menyebabkan penurunan produksi melanin sehingga rambut lebih cepat beruban.



5. Kekurangan Vitamin B12
Vitamin B12 merupakan asupan penting bagi tubuh. Tahukah Anda bahwa vitamin B12 penting untuk menjaga kesehatan kulit? Melanin yang berperan untuk mempertahankan warna rambut diproduksi di kulit. Karena itu, apabila kekurangan asupan vitamin B12 kemungkinan kesehatan kulit juga akan terganggu, dengan kata lain produksi melanin juga akan menurun. Namun perlu diketahui, kekurangan asupan vitamin B12 sangat jarang terjadi. Biasanya hati telah menyimpan cadangan vitamin B12 yang mencukupi bagi tubuh untuk digunakan beberapa tahun.

6. Faktor Psikologis

Faktor psikologis yang menyebabkan munculnya uban di usia muda biasanya meliputi rasa stres, khawatir, sedih, serta gelisah. Semua perasaan tersebut biasanya akan menyebabkan timbulnya uban ketika dirasakan secara berlebihan. Produksi sel melanin akan mengalami penurunan seiring dengan timbulnya berbagai permasalahan psikis yang telah disebutkan tadi. Maka jangan heran jika ada sebutan bahwa orang yang lebih mudah marah akan lebih cepat tua. Hal tersebut memang ada benarnya, karena semakin tinggi emosi seseorang, biasanya semakin tinggi tingkat stresnya.



7. Konsumsi Makanan Cepat Saji
Hampir semua makanan cepat saji mengandung zat karsinogenik yang bersifat racun. Zat racun pada karsinogenik itulah yang akan menghambat produksi melanin dalam tubuh. Maka jangan heran, bila terlalu banyak mengonsumsi makanan cepat saji kemungkinan besar akan lebih cepat memiliki uban.

8. Diet Tidak Seimbang
Kebanyakan orang dengan berat badan berlebih akan melakukan diet dengan cara yang salah. Biasanya mereka akan mengurangi asupan makanan secara berlebih. Akibatnya, asupan gizi yang diperlukan oleh tubuh juga akan berkurang. Bahkan pada kasus tertentu, tingkatan gizi pada tubuh orang yang diet tidak seimbang akan cenderung buruk. Kurangnya asupan gizi tersebut akan berpengaruh pada rendahnya produksi melanin sehingga uban lebih cepat muncul.


9. Kebiasaan Menggunakan dan Mengganti Pewarna Rambut

Sering mengganti warna rambut dan melakukan pengecatan dapat berakibat buruk pada kesehatan rambut. Bahkan, kebiasaan mengganti warna rambut juga dapat menyebabkan kulit kepala mengalami gangguan. Zat kimia yang ada dalam pewarna rambut akan merusak komposisi rambut dan juga mengikis melanin dalam rambut. Akibatnya, rambut akan cepat beruban. Tidak hanya itu, sering melakukan pengecatan pada rambut juga akan membuat rambut menjadi kusam dan bercabang.



10. Kurangnya Kebersihan Rambut dan Kulit Kepala
Rambut dan kulit kepala yang kotor akan membuat bakteri dan kuman lebih nyaman bersarang dan berkembang. Akibatnya, rambut akan menjadi sarang berbagai organisme yang membuat kulit kepala dan rambut menjadi tidak sehat, sehingga produksi melanin juga menurun.

11. Penggunaan Sampo yang Salah

Menggunakan sampo yang salah maksudnya ialah menggunakan sampo yang tidak sesuai dengan jenis rambut. Sebelum melakukan pencucian dengan sampo, ada baiknya Anda mengetahui jenis rambut yang Anda miliki. Dengan menggunakan sampo yang sesuai, kesehatan rambut dan kulit kepala juga lebih terjaga sehingga munculnya uban dapat diperlambat. Menggunakan sampo yang tidak sesuai dengan jenis rambut tidak hanya mempercepat tumbuhnya uban, kulit kepala juga akan lebih mudah berketombe, rambut juga lebih mudah berminyak.



12. Ketidakseimbangan Hormon

Hormon yang tidak seimbang bisa disebabkan oleh berbagai hal, seperti gangguan tiroid, hamil, dan lain sebagainya. Berbagai faktor tersebut akan membuat produksi hormon tidak menentu dan mengalami ketidakseimbangan. Akibatnya, produksi melanin terganggu dan uban mudah tumbuh.



13. Pencucian Rambut Terlalu Sering

Mencuci rambut terlalu sering akan membuat mineral alami dalam rambut terkikis, termasuk melanin rambut. Selain rambut menjadi cepat beruban, mencuci rambut terlalu sering juga dapat mengakibatkan rambut menjadi kering, kusam, dan bercabang.



14. Penggunaan Pengering Rambut Terlalu Sering

Mengeringkan rambut secara alami akan lebih baik dibandingkan mengeringkan rambut menggunakan hair driyer. Selain menggunakan pengering rambut, terlalu sering menggunakan catokan juga tidak baik untuk rambut. Baik pengering rambut atau catokan, keduanya menimbulkan panas pada rambut sehingga berpotensi memperlemah batang rambut sehingga produksi melanin akan menurun.



15. Terjadinya Defisiensi Asam Folat

Asam folat, selain penting untuk kesehatan tubuh, juga penting untuk menjaga kesehatan rambut. Asam folat memicu pertumbuhan rambut secara optimal. Jika kekurangan asam folat, pertumbuhan rambut akan terhambat, uban juga lebih mudah muncul.



16. Menopause Dini

Menopause merupakan gejala berhentinya menstruasi pada wanita. Saat menopause terjadi pada usia dini, akan terjadi ketidakseimbangan hormon sehingga munculnya uban juga lebih cepat.
Itulah berbagai penyebab rambut beuban di usia muda. Dari berbagai penjelasan tersebut dapat disimpulkan bahwa uban di usia muda bisa disebabkan oleh faktor internal dan eksternal. Menjaga kesehatan tubuh akan membantu pencegahan munculnya uban di usia muda. Lalu bagaimana dengan uban di usia tua? Meski terbilang normal, apa yang menyebabkan munculnya uban di usia tua?..
0
1.4K
1
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan