Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

dujundujunAvatar border
TS
dujundujun
7 Drama Korea Bergenre Thriller-Crime-Mystery yang Wajib Ditonton
Quote:



1.Voice

7 Drama Korea Bergenre Thriller-Crime-Mystery yang Wajib Ditonton
Cerita di serial Voice ini berpusat di sekitar lembaga kepolisian dari emergency call center 112. Dua detektif bekerja sama untuk menangkap seorang pembunuh berantai yang membunuh keluarga mereka.

Kehidupan Moo Jin Hyuk (Jang Hyuk) berantakan setelah istrinya dibunuh. Dia kemudian bekerja sama dengan Kang Kwon Joo (Lee Ha Na), polisi wanita lulusan Amerika yang kehilangan ayahnya karena dibunuh setahun sebelumnya oleh pembunuh berantai. Mereka bekerja sama dalam tim 112 call center untuk menemukan si pembunuh berantai dengan analisis suara yang masuk ke tim 112 call.

Spoiler for spoiler:




2. Tunnel
7 Drama Korea Bergenre Thriller-Crime-Mystery yang Wajib Ditonton
Tayang di channel yang sama dengan voice yaitu OCN. Serial drama Tunnel ini akan berkisah tentang seorang detektif polisi yang hidup di tahun 1986. Ia kemudian melakukan perjalanan melintasi waktu ke masa depan untuk menyelamatkan putrinya. Pada tahun 1986, Park Kwang Ho (Choi Jin Hyuk) adalah seorang detektif yang sangat terlatih dan bersemangat.

Untuk menyelamatkan sang putri, ia melakukan perjalanan waktu ke masa kini. Kemana pun pergi, ia selalu membuat masalah. Namun tingkahnya menjadi lucu dan aneh karena ia adalah seorang detektif kuno dari masa lalu yang mencoba menyesuaikan diri dengan kehidupan modern.

Di zaman modern ini, Park Kwang Ho bekerja sama dengan detektif Kim Sun Jae (Yoon Hyun Min) dan seorang Professor cantik bernama Shin Jae Yi (Lee Yoo Young) untuk menangkap seorang pembunuh berantai.

Spoiler for spoiler:



3. I Can Hear Your Voice
7 Drama Korea Bergenre Thriller-Crime-Mystery yang Wajib Ditonton

Drama Korea ini menjadi salah satu drama korea yang wajib ditonton bagi penggemar genre thriller. Drama ini menceritakan kisah balas dendam seorang narapidana terhadap seorang pengacara Jang Hye Sung (Lee Bo Young) yang pada masa kecilnya pernah dianggap menghancurkan hidupnya.
Jang Hye Sung sendiri merupakan seorang anak miskin yang pernah difitnah pada masa kecilnya, namun berhasil menjadi pengacara public. Saling keterikatan antara orang-orang di pengadilan membuat cerita semakin seru, ditambah kisah percintaan antara Jang Hye Sung dan Park Soo Ha (Lee Jong Suk). Park Soo Ha yang diperankan oleh Lee Jong Suk dalam drama ini memiliki kekuatan membaca pikiran orang lain


4. The K2
7 Drama Korea Bergenre Thriller-Crime-Mystery yang Wajib Ditonton

Menceritakan tentang perjalanan politik sepasang suami istri yang tidak harmonis. Kim Je Ha sebagai bodyguard yang tidak terkalahkan, dan Ko Anna merupakan wanita korban dari intrik pasangan politisi yang ingin mendapatkan kebebasannya. Drama ini dipenuhi cerita intrik politik, perkelahian antara pihak, dan adu tembak yang seru. Kim Je Ha dan Ko Anna bertemu sebagai bodyguard dan tuan lalu saling jatuh cinta dan menginginkan kebebasan.

Spoiler for spoiler:



5. Hello monster
7 Drama Korea Bergenre Thriller-Crime-Mystery yang Wajib Ditonton
Drama ini menceritakan tentang seorang pria genius bernama Lee Hyun (Seo In-guk). Ia sudah lama tinggal di luar negeri, tetapi sebuah email misterius membuatnya harus kembali ke Korea. Di tanah kelahirannya, Lee Hyun merupakan professor di bidang psikologi dan bekerja sebagai pengajar, namun ia juga bertindak sebagai profiler untuk beberapa kasus pembunuhan yang diduga dilakukan oleh psikopat. Kasus-kasus itu membuatnya mengingat sedikit demi sedikit tragedi masa kecilnya yang hilang.

Spoiler for spoiler:



6. Defendant
7 Drama Korea Bergenre Thriller-Crime-Mystery yang Wajib Ditonton
Menceritakan tentang seorang jaksa bernama Park Jung Woo yang tiba-tiba saja terbangun dan menemukan dirinya menjadi seorang nara pidana hukuman mati. Tak hanya itu, Jung Woo juga ternyata mengidap amnesia sementara dan ia sama sekali tidak mengetahui apa yang sebenarnya telah terjadi.


7. Ghost
7 Drama Korea Bergenre Thriller-Crime-Mystery yang Wajib Ditonton
Drama Ghost bertemakan cerita tentang tim cyber crime di kepolisian. Kim Woo-Hyun adalah satu-satunya anak seorang perwira polisi berpangkat tinggi. Woo-Hyun memasuki akademi polisi peringkat pertama dan lulus dari akademi peringkat pertama.

Sebagai detektif, ia kemudian bergabung dengan departemen cyber crime. Woo-Hyun kemudian bekerja untuk mengungkapkan kejahatan-kejahatan yang berhubungan dengan bukti digital atau komputer. Drama ini cocok buat kamu yang anak IT dan yang suka melakukan hacking emoticon-Hansip

Spoiler for spoiler:



Sumber : google
Diubah oleh dujundujun 24-03-2018 13:59
0
14K
17
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan