- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Heboh! Moge Dibawa Kabur dari Bintaro, Ketemunya di Yogyakarta


TS
.ronay.
Heboh! Moge Dibawa Kabur dari Bintaro, Ketemunya di Yogyakarta
Yogyakarta - Orang jahat ada saja akal bulusnya. Baru-baru ini heboh di media sosial motor gede (moge) asal Italia, Ducati, dibawa kabur orang.
Awalnya pemilik motor mau menjual moge Ducati itu. Setelah ada konsumen yang tertarik mereka janjian untuk melihat kondisi motor sekaligus test ride. Naasnya saat test ride, motor itu tidak kembali alias dibawa kabur.
Pemilik motor mungkin tidak curiga motor akan dibawa kabur. Sebab konsumen itu meninggalkan mobilnya.

"Yang lihat motor ini tolong berentiin yaaa test ride ga balik2 orangnya. Dari jam 12 siang, daerah bintaro. Yg bersangkutan ninggalin mobil," tulis akun @sportbike _indonesia yang mengunggah foto tersebut.
Namun untungnya motor tersebut kini sudah ditemukan. Yang bikin kaget motor itu ditemukan bukan di sekitar Bintaro atau Jakarta, tapi di Yogyakarta, selang sehari setelah motor dibawa kabur.
"Terima kasih banyak semuanya Motor sudah berhasil diamankan. Hebat bgt emang anak anak motor,kemarin siang update kehilangan.semaleman pada bantu cari pagi ini udah diamankan motornya," tulis akun @sportbike_indonesia pada unggahan berikutnya.
Atas kejadian ini warganet pun membanjiri kolom komentar.
"Usai sudah trip jkt-jogja sekalian test ride nunggu wawancara hasil test ride gimana 😂😂," tulis akun iqbal_syamsulloh.
"Coba pegang mesin nyaa panas yaa wkwk," kata akun ramadhan23.lang.
Sumber: https://m.detik.com/oto/motor/3922662/heboh-moge-dibawa-kabur-dari-bintaro-ketemunya-di-yogyakarta
Komen: the power of netijen ,selamat buat pemilik motor dapet yaris baru

Maling motor saat terlihat netijen dicirebon
Sumber gambar: intagram rnj-motorsport,brorondm,sevenmotor

Thanks to: the power of netijen yg dri semalam rela kerjasama dan berkordinasi diseluruh indonesia sampe nih motor ketemu

Thank juga buat acount: icj (infocegatanjogja) klean luar biasa bah

Diubah oleh .ronay. 18-03-2018 13:53
0
6K
54


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan