- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Anies Maju di Pilpres 2019?, Pengamat: Pimpin Jakarta Saja Belepotan
TS
dybala.mask
Anies Maju di Pilpres 2019?, Pengamat: Pimpin Jakarta Saja Belepotan
JAKARTA, NNC - Pengamat politik Arbi Sanit mengatakan, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan belum memiliki kemampuan memimpin Indonesia. Sebab, memimpin ibukota saja Anies tak mampu.
Hal itu disampaikan Arbi menanggapi beredarnya poster Anies sebagai calon wakil presiden mendampingi Jusuf Kalla di Pilpres 2019 di media sosial (medsos).
Menurut Arbi, ketidakmampuan Anies memimpin Jakarta dapat dilihat dari berbagai kebijakannya yang kerap menuai protes dari publik. Begitupun dengan janji-janji kampanye di Pilkada DKI 2017 yang belum terealisasi atau dilaksanakan tidak sesuai dengan janji.
"Setiap langkah di Jakarta saja salah. Apa yang sudah bisa dipuji dari kebijakan Anies? Belum ada kan. Urus Jakarta saja belepotan apalagi urus Indonesia," kata Arbi kepada NNC, Rabu (28/2/2018).
Alasan lain Arbi menganggap Anies belum layak pimpin Indonesia, karena saat menjadi Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Anies tidak mampu menyelesaikan tugasnya dengan baik. "Dulu sudah pernah ngurus Indonesia, jadi Menteri P dan K. Tapi itu kan belepotan juga," jelas Arbi.
Sebelumnya, viral di media sosial (medsos) poster Jusuf Kalla-Anies Baswedan sebagai pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden untuk Pilpres 2019. Dalam poster tersebut bertuliskan 'JK-Anies 2019: Pribumi, Agamis, Merakyat.'
Anies yang diminta tanggapannya di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Jumat (23/2/2018) terkait poster tersebut, hanya melempar senyum kepada awak media tanpa berkomentar apa-apa.
Poster ini tersebar luas di medsos. Bahkan diunggah juga oleh Dosen dari Universitas Indonesia Ade Armando. Dalam caption-nya, Ade berharap poster tersebut cuma kabar bohong alias hoax, karena menyinggung soal 'Pribumi.'
"Mudah2an ini hoax. Buat saya, yg masalah bukan soal kandidatnya. Yg bikin eneg baca ada kata 'Pribumi' sebagai jualan politik. Disgusting!" tulis Ade, dikutip NNC dari akun Facebook-nya, Jumat (23/2/2018).
Reporter : Adiel Manafe
Editor : Nazaruli
http://www.netralnews.com/news/nasio.....pengamat.pim
Diubah oleh dybala.mask 01-03-2018 13:01
0
2.7K
38
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan