- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Kalau Ada Pengguna Moge yang Arogan Viralkan Saja
TS
beyoungcarerock
Kalau Ada Pengguna Moge yang Arogan Viralkan Saja

Jakarta - Pengendara motor gede (moge) sering diidentikkan dengan kesan arogan. Banyak masyarakat yang merasa pengguna moge itu adalah penguasa jalan.
Tapi, tidak semua pengguna moge seperti itu. Ketua Umum Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Pusat, Komjen (Purn) Nanan Sukarna, mengatakan pengguna moge yang arogan hanyalah oknum.
"Memang ada satu-dua, ya dia pengin memperlihatkan dirinya. Kalau personal pribadi ada yang masalah, pribadi itu yang kita harus tindak," kata Nanan saat ditemui di Kelapa Gading, Jakarta, Minggu (25/2/2018).
Nanan pun sering kali mengingatkan anggotanya untuk tidak arogan. Begitu juga dia menegaskan kepada anggotanya untuk tidak menggeber-geber moge atau menggunakan sirine dan strobo.
"Kalau ada oknum (yang arogan) syuting saja, mukanya kan kelihatan, viralkan. Tinggal kita panggil, berikan peringatan bahwa itu melanggar. Maka sadarkan dia. Karena jalan kan milik orang banyak," sebut Nanan.
Sumur
Ha Ha Ha Ha...cuma oknum
0
3.5K
39
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan