TS
metrotvnews.com
Polisi akan Korek Nama Jenderal dari Novel Baswedan

Jakarta: Polda Metro Jaya akan melakukan pemeriksaan lanjutan terhadap penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan. Penyidik akan mengorek keterangan Novel terkait dugaan keterlibatan jenderal yang pernah dilontarkan Novel beberapa waktu lalu.
'Kan sudah kita tanyakan dan dia menyebut seseorang (Jenderal) maka kita perlu tanyakan apakah betul atau hanya asumsi,' kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono, di Polda Metro Jaya, Jumat, 23 Februari 2018.
Baca: Kekecewaan Novel Baswedan Usai Diperiksa Polri
Argo menjelaskan, penyidik belum mengagendakan pemanggilan Novel. Namun, pihaknya akan menegaskan sosok jenderal yang pernah disebut Novel.
Penyidik akan memastikan apakah Novel mempunyai fakta keterlibatan jenderal yang dimaksud. 'Misalnya betul melanggar hukum, nanti kita kumpulkan bukti-buktinya. Kalau hanya asumsi ya bisa menuduh orang. Itu tidak boleh karena melanggar norma agama dan norma hukum,' kata Argo.
Novel pernah mengungkap dugaan keterlibatan jenderal ketika diwawancarai salah satu majalah asing. Novel semakin yakin dengan dugaan ini lantaran tak ada perkembangan yang berarti terkait kasusnya.
Sumber : http://news.metrotvnews.com/hukum/Zk...novel-baswedan
---
Kumpulan Berita Terkait :
-
Urgensi TGPF Ungkap Kasus Penyerangan Novel Baswedan-
Setya Novanto Doakan Kesembuhan Novel Baswedan-
Ketua MPR MInta Polisi Tuntaskan Kasus Novelanasabila memberi reputasi
1
558
4
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan