Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

cbn9109Avatar border
TS
cbn9109
Dijuluki Sebagai Bus Hantu, Begini Cerita Kelam 'Sumber Kencono' yang Bikin Merinding
Kamu yang gemar melintasi jalur Jawa Tengah dan Jawa Timur pasti tidak asing lagi dengan nama Bus Sumber Kencono.

Bus yang beroperasi di daerah timur pulau Jawa ini terkenal dengan julukan bus yang tidak punya rem alias ugal–ugalan saat beroperasi.

Testimoni para mantan penggunanya atau warga sekitar yang kerap dilalui jalur bus ini pun kebanyakan merujuk pada hal–hal negatif, terutama mengenai terlau ugal–ugalannya pengemudi bis ini apalagi jika beroperasi pada malam hari.

Ternyata Bus Sumber Kencono juga mempunyai sejarah seram berikut kelam.

Jika ditelaah dari sejarahnya menurut Ibu Narti (59), mantan pejual agen penjual tiket Bus Sumber Kencono, saat dihubungi GridOto.com, menuturkan bus Sumber Kencono sudah beroperasi sejak tahun 1981.

Namun saat itu, bus Sumber Kencono kalah saing dengan bus Flores.

Saat itu jumlah armada bus Sumber Kencono kalah jauh dengan bus Flores.

Namun kejadian pada tahun 1981 mengubah segalanya.

Kala itu bus Flores yang mengangkut siswa–siswi SMP Wijana Jombang tertabrak kerata api.

Lantaran, supir bus Flores memaksa menerobos palang kereta api yang sudah terbentang.

Alhasil, sebagian besar siswa SMP Wijana Jombang tewas di tempat.



Kejadian inilah yang memicu amarah publik, semenjak kejadiaan naas itu, bus flores diberi sanksi tidak boleh melayani trayek Antar Kota Antar Provinsi (AKAP).

Operasi bus Flores dibatasi oleh pemerintah hanya sampai daerah Mantingan (daerah paling barat dari Jawa Timur).

Jika ada penumpang yang ingin ke Solo dari Surabaya maka penumpang harus transit di daerah Mantingan dan melanjutkan perjalanan dengan bus lain, hal ini yang membuat jumlah penumpang bus Flores turun drastis.

Semenjak itu, bus Sumber Kencono laris manis diburu para penumpang.

Bukan hanya karena jumlah armadanya yang banyak, tetapi juga karena bus Sumber Kencono berangkat setiap 20 menit sekali.

Inilah yang menjadi bus Sumber Kencono semakin dicintai oleh masyarakat.

Namun sistem dari manajemen bus Sumber Kencono terhadap waktu istirahat para supir bus adalah awal mula petaka.

Jadi semakin cepat bus Sumber Kencono sampai tujuan, maka waktu istirahat supir bus Sumber Kencono semakin banyak.

Tak ayal supir bus Sumber Kencono saling salib menyalib agar memperoleh jatah tidur yang banyak.

SELENGKAPNYA BACA DI SINI GAN!


Diubah oleh cbn9109 12-02-2018 08:52
a9r7a
a9r7a memberi reputasi
1
6.3K
12
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan