- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
5 Sistem Operasi


TS
risdongklow
5 Sistem Operasi

Quote:
Intro
Dewasa ini kita semua pasti sudah tidak asing lagi sama yang namanya sistem operasi. Seiring dengan kemajuan zaman yang begitu pesat, perkembangan sistem operasi juga tidak dapat diealakkan. Semua orang belomba-lomba membuat sistem operasi senyaman dan seresponsif mungkin untuk menyesuaikan dengan kebutuhan.
Sebelumnya, apakah itu sistem operasi? Sistem operasi adalah program yang berfungsi mengontrol perangkat keras komputer dan menyediakan layanan umum yang berguna untuk mengoperasikan perangkat lunak yang terpasang di komputer.
Hingga saat ini, sistem operasi yang paling banyak digunakan di dunia adalah sistem operasi windows yang dikembangkan oleh Microsoft Corporation. Tercatat, ada lebih dari 90% komputer dunia yang menggunakan sistem operasi Windows menyusul dibelakangnya Mac .OS X dengan 8% dan Linux 1, 57%.
Namun, tahukah agan kalau ada beberapa sistem operasi buatan orang indonesia yang nggak kalah bagus sama buatan orang luar? Sistem-sistem operasi berikut mungkin sudah tidak asing lagi di telinga agan-agan sekalian atau bahkan ada yang berasal dari kota tempat sistem operasi berikut lahir. Apa saja sistem operasi yang dikembangkan oleh orang Indonesia?
Berikut adalah beberapa sistem operasi yang dikembangkan oleh orang Indonesia asli
Quote:
1. BlankOn
Spoiler for BlankOn:

BlankOn addalah ditribusi Linux yang dikembangkan oleh Yayasan penggerak Linux Indonesia dan Tim pengembang BlankOn. BlankOn sendiri dirancang untuk mengikuti kebutuhan pengguna komputer yang ada di Indonesia, tampilan grafis dan tema pun disesuaikan dengan ciri khas Indonesia. Akses yang ringan serta tidak memakan terlalu banyak ruang menjadi salah satu kelebihan OS buatan Indonesia ini.
Quote:
2. Garuda OS
Dari namanya saja agan pasti sudah bisa menebak bahwa sistem operasi yang satu ini pasti dikembangkan oleh orang Indonesia. Garuda OS diluncurkan pertamakali pada tahun 2011 dan mendukung dokumen format SNI (Standar Nasional Indonesia).
Memiliki stabilitas yang tinggi, aman dari virus, dan mendukung beberapa font yang sangat menarik termasuk aksara Indonesia adalah beberapa kelebihan yang dimiliki oleh Garuda OS
Spoiler for Garuda OS:

Dari namanya saja agan pasti sudah bisa menebak bahwa sistem operasi yang satu ini pasti dikembangkan oleh orang Indonesia. Garuda OS diluncurkan pertamakali pada tahun 2011 dan mendukung dokumen format SNI (Standar Nasional Indonesia).
Memiliki stabilitas yang tinggi, aman dari virus, dan mendukung beberapa font yang sangat menarik termasuk aksara Indonesia adalah beberapa kelebihan yang dimiliki oleh Garuda OS
Quote:
3. Dewa Linux
Dewa Linux merupakan sistem operasi yang berasal dari kota Jember. Di desain hampir mirip dengan windows, Dewa Linux terbilang cukup user-friendly. Sistem operasi yang terinspirasi dari Ubuntu 9.04 Codename Jaunty Jackalope ini masih menggunakan kernel 2.28-15 yang terbukti cukup stabil. Versi rilis terakhir dari Dewa Linux bernama DewaLinux Papuma. Papuma sendiri diambil dari nama sebuah pantai berpasir putih yang sangat indah Di Jember. Aplikasi yang sangat powerfull serta tampilan yang ciamik menjadi daya tarik tersendiri bagi OS yang satu ini.
Spoiler for Dewa Linux:

Dewa Linux merupakan sistem operasi yang berasal dari kota Jember. Di desain hampir mirip dengan windows, Dewa Linux terbilang cukup user-friendly. Sistem operasi yang terinspirasi dari Ubuntu 9.04 Codename Jaunty Jackalope ini masih menggunakan kernel 2.28-15 yang terbukti cukup stabil. Versi rilis terakhir dari Dewa Linux bernama DewaLinux Papuma. Papuma sendiri diambil dari nama sebuah pantai berpasir putih yang sangat indah Di Jember. Aplikasi yang sangat powerfull serta tampilan yang ciamik menjadi daya tarik tersendiri bagi OS yang satu ini.
Quote:
4. Kuliax
Spoiler for Kuliax:

Salah satu distro Linux buatan anak negeri ini dikembangkan oleh KuliaxProject untuk kebutuhan pendidikan. Berisi aplikasi lengkap yang mendukung kebutuhan perkantoran, multimedia, produktifitas serta utilitas. Kuliax sangat cocok bagi agan yang masih berstatus sebagai mahasiswa di perguruan tinggi. Kuliax sendiri sampai saat ini telah merilis versi 7.0 codename Lumpia.
Quote:
5. IGOS Nusantara
IGOS Nusantara (IGN) merupakana distro open source yang dikembangkan sejak tahun 2006 sampai saat saat ini. Sejak kemunculannya, IGN telah menuai banyak pujian dari berbagai media dan institusi. Salah satunya diberikan oleh majalah komputer terbesar di Indonesia yaitu Majalah Info Komputer.
Beberapa alasan yang mengundang reaksi positif tersebut antara lain; IGN menggunakan kernel yang semakin tangguh dan handal, tampilan yang cantik, Dukungan boot untuk perangkat yang menggunakan UEFI dan masih banyak lagi yang lainnya.
Spoiler for IGOS:

IGOS Nusantara (IGN) merupakana distro open source yang dikembangkan sejak tahun 2006 sampai saat saat ini. Sejak kemunculannya, IGN telah menuai banyak pujian dari berbagai media dan institusi. Salah satunya diberikan oleh majalah komputer terbesar di Indonesia yaitu Majalah Info Komputer.
Beberapa alasan yang mengundang reaksi positif tersebut antara lain; IGN menggunakan kernel yang semakin tangguh dan handal, tampilan yang cantik, Dukungan boot untuk perangkat yang menggunakan UEFI dan masih banyak lagi yang lainnya.
Quote:
Itu tadi beberapa sistem operasi yang dikembangkan oleh orang Indonesia asli. Mungkin beberapa OS tadi sudah tidak asing lagi di telinga agan-agan sekalian. Atau ada beberapa yang mungkin sudah agan mencoba langsung. Bagaimanapun, baik-buruknya OS tergantung dari bagaimana dan untuk keperluan apa kita menggunakan OS tersebut.
Sekian dari TS, kalau berkenan jangan lupa bantu
dan jangan segan-segan lempar ts pake
See you ... guys


See you ... guys

Quote:
Mampir juga di Thread TS yang lain:
Yang Kids Jaman Old Lakukan Ketika Hujan [HT]
Enggan Pacaran Dan Lebih Memilih Untuk Sendiri, Berikut Alasannya! [HT]
Kenapa Kamu Harus Mengunjungi Pulau Lombok Setidaknya Sekali Seumur Hidup [HT]
Gombalan Dilan Buat Milea Yang Bikin Susah Lupa[HT]
Alasan kenapa kamar cowo cenderung lebih berantakan dibanding kamar cewe
9 Meme Dilan ini bisa bikin agan ngakak seketika [HT]
Pernah jatuh cinta diam-diam? Masuk sini gan! [HT]
Yang Kids Jaman Old Lakukan Ketika Hujan [HT]
Enggan Pacaran Dan Lebih Memilih Untuk Sendiri, Berikut Alasannya! [HT]
Kenapa Kamu Harus Mengunjungi Pulau Lombok Setidaknya Sekali Seumur Hidup [HT]
Gombalan Dilan Buat Milea Yang Bikin Susah Lupa[HT]
Alasan kenapa kamar cowo cenderung lebih berantakan dibanding kamar cewe
9 Meme Dilan ini bisa bikin agan ngakak seketika [HT]
Pernah jatuh cinta diam-diam? Masuk sini gan! [HT]
Diubah oleh risdongklow 29-01-2018 16:02
0
22.2K
Kutip
176
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan