Kaskus

News

tribunnews.comAvatar border
TS
tribunnews.com
Madura United Nyaris Gagal Rekrut Peter Odemwingie kata Haruna Soemitro
Madura United Nyaris Gagal Rekrut Peter Odemwingie kata Haruna Soemitro


TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Manajer Madura United, Haruna Soemitro benarkan rencana klubnya mendatangkan Peter Odemwingie hampir dibajak klub lain.

Hal itu terjadi karena rumitnya proses perekrutan pemain top yang disalurkan melalui agen pemain secara berlapis.

"Saat belum ada regulasi marquee player, ada banyak yang menawarkan pemain dan mereka mengacu berdasarkan transfermarket," ungkap Haruna, Senin (3/4/2017).

"Riilnya ada (pembajakan), untuk itu saya katakan hati-hati kepada klub lain (soal merekrut marquee player)," tambahnya.

Haruna menambahkan dalam situasi seperti ini sangat rawan penipuan dari agen soal marquee player, rawan hoax, sehingga kalau tidak hati-hati, bisa saja agen pemain di Indonesia di saling kena tipu.

Sementara soal hampir gagalnya Madura United mendatangkan Odemwingie, itu terjadi karena ada sedikit masalah.

"Karena (Odemwingie) sempat tersinggung di offering (kontrak) pertama sehingga batal."

"Itu benar sempat ada usaha pembajakan, setelah itu kami menempuh jalan panjang dan akhirnya berhasil mendapatkannya," jelasnya.

Sumber : http://www.tribunnews.com/superskor/...aruna-soemitro

---

Baca Juga :

- Michael Essien Instagramnya Dikomentari Lebih dari Dua Ribu Orang Saat Unggah Launching Persib

- Haruna Soemitro bilang Persib Bandung Salahi Aturan Karena Rekrut Dua Marquee Player

- Peter Odemwingie Gajinya Sebesar Rp 3 Miliar Ditanggung Sponsor Sisanya Madura United

0
633
1
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan