Kaskus

News

PinkFlyAvatar border
TS
PinkFly
Romi, Surya Paloh & Cak Imin segera bertemu bahas Cawagub Ridwan Kamil
Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Romahurmuziy berencana bertemu dengan Ketua Umum NasDem Surya Paloh dan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar untuk membahas Pilkada Jawa Barat. Rencananya pertemuan ini akan digelar setelah Tahun Baru 2018 mendatang.

"Insya Allah setelah tahun baru akan duduk bersama Pak Muhaimin dan Surya Paloh untuk bisa memfinalisasi terkait calon wakil gubernur," ujar Romahurmuziy usai menghadiri pernikahan putri Mensesneg Pratikno di JEC, Banguntapan, Bantul, Yogyakarta, Jumat (29/12).

Hingga kini, koalisi PKB, PPP dan NasDem belum mendapat titik temu soal calon wakil gubernur dari Ridwan Kamil. PKB ajukan Syaeful Huda dan Maman Imanulhaq. Sementara PPP ajukan Uu Ruzhanul Ulum. Tim pemilihan sudah dibentuk, tapi tetap saja belum menemukan jalan keluar.

Romahurmuziy yang akrab disapa Romi itu menuturkan, sekarang kebuntuan dalam menentukan Cawagub Jawa Barat karena ketiga ketua umum partai koalisi yang mengusung Ridwan Kamil ini belum bertemu. Pasca pertemuan yang akan segera digelar, sambung Romi, koalisi partai pendukung Ridwan Kamil ini akan segera menentukan siapa Cawagub dan akan semakin solid dalam Pilkada Jawa Barat 2018.

Romi menjabarkan, saat ini Ridwan Kamil berada di puncak elektabilitas. Sejumlah hasil survei dari lembaga survei nasional maupun regional menempatkan Ridwan Kamil di peringkat paling tinggi. Hal ini, lanjut Romahurmuziy, akan memudahkan pertarungan untuk memenangkan Ridwan Kamil di pertarungan Pilkada Jawa Barat 2018 mendatang.

"Insya Allah mendapatkan kemenangannya dengan ikhtiar tidak terlalu sulit. Sejumlah lembaga survei menempatkan Emil di puncak peringkat," pungkas Romahurmuziy

https://www.merdeka.com/politik/romi...wan-kamil.html

akhirnya keputusan akhir tetep di jakarta (big boss) emoticon-Kiss
0
1.3K
12
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan