Berawal dari Bintil, Tumor 4,5 Kg Tutupi Wajah Remaja 14 Tahun
TS
kalasinkov
Berawal dari Bintil, Tumor 4,5 Kg Tutupi Wajah Remaja 14 Tahun
Quote:
Liputan6.com, Miami, Florida Tumor besar yang ada di wajah Emanuel Zayas bermula dari munculnya bintil di sisi kiri hidungnya. Kondisi tersebut terjadi sekitar dua tahun yang lalu. Kemunculan bintil terjadi saat bocah laki-laki sedang mencapai masa pubertas.
Dalam beberapa bulan, menurut Noel Zayas, ayah Emanuel, bintil terus membesar sampai mencapai seukuran bola basket. Setelah mengalami pemeriksaan, tumor itu jinak dan tidak bersifat kanker.
Meski bergitu, tumor dapat mengancam tubuh Emanuel, yang dapat mematahkan leher dan membuat bocah itu seakan-akan tercekik. Emanuel, 14, pun harus berjuang untuk bernapas. Tumor seberat 4,5 kg menekan trakea (saluran pernapasan) sehingga membuat ia kesulitan bernapas.
Spoiler for Pic:
Quote:
Emanuel mengalami kekurangan gizi. Ini karena sulit baginya untuk makan dan menelan makanan, kata Dr Robert Marx, kepala bedah mulut di University of Miami Health System or UHealth, Miami, Florida.
"Ini mengancam kehidupannya karena bobot tumor yang sangat berat," kata Marx saat Emanuel dan orang tuanya mengadakan konferensi pers di Jackson Memorial Hospital, ditulis Miami Herald, Rabu (27/12/2017).
Marx dan tim ahli bedah akan mengoperasi untuk mengangkat tumor dari wajah Emanuel pada 12 Januari 2017 di Jackson’s Holtz Children’s Hospital. Jika operasi tidak dilakukan, maka tumor akan menyebabkan tulang leher Emanuel patah.