Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

mjia09Avatar border
TS
mjia09
Kecebong Enak Ini Bakal Bikin Kamu Ketagihan!

Sumber gambar : Pixabay

Setelah istilah kecebong bergulir di pemilgub Jakarta yang lalu, kini muncul kecebong baru. Namun, kecebong yang Ini berbeda dari kecebong itu dan kecebong yang biasa kamu lihat di sawah loh. Bahkan, kecebong ini bisa bikin kamu ketagihan.


Sumber gambar : Ruri Kardi

Adalah bolu jadul bermotif kecebong yang kini sedang banyak disukai ibu-ibu rumah tangga atau pun penjual kue rumahan. Dinamakan bolu jadul karena bolu ini memang sudah dikenal dari jaman dahulu. Masih ingat dulu waktu kecil sering rebutan kue ini dengan saudara-saudara? Bolu jadul ini biasa di buat di rumah-rumah, hanya untuk camilan atau ketika ada hajatan. Bahkan mungkin ibu kalian juga suka membuatnya. Selain karena cara membuatnya mudah, bahan untuk membuat bolu jadul ini cukup mudah untuk didapatkan. Kita hanya perlu telur, gula pasir, mentega, SP, gandum, butter dan susu.
Pada umumnya, motif bolu jadul adalah sulur-sulur yang dibuat dari sedikit adonan yang ditambahkan pewarna coklat. Ataupun dengan topping-topping lain seperti coklat meses, coklat serut, keju dal buttercream. Namun, akhir-akhir ini motif bolu jadul banyak mengalami modifikasi. Sehingga meski tidak memakai topping, bolu jadul nampak menarik. Sebelumnya motif batik pernah menyambangi modifikasi bolu jadul, dan yang terakhir adalah motif kecebong ini.


Sumber gambar : Ruri Kardi

Berikut resep bolu jadul kecebong yang bisa kamu coba dirumah.
Bahan-bahan:
5 butir telur
200 gula pasir
1sdt SP
20grm SKM putih+3sdm air
100g margarin + 50 g butter
Sedikit pewarna coklat.

Cara Membuat:
1. Lelehkan margarin dan butter, sisihkan.
2. Kocok telur, SP dan dan gula hingga mengembang dan kental. Bisa menggunakan mixer dengan kecepatan tinggi.
3. Tuang terigu secara perlahan. Terus diaduk dengan kecepatan rendah.
4. Tuangkan margarin dan butter cair, aduk hingga rata lalu tambahkan susu.
5. Setelah adonan jadi, sisihkan sedikit adonan. Kemudian, campurkan pewarna coklat.
6. Masukan adonan yang sudah jadi tersebut kedalam loyang panggang. Lalu, tetes-teteskan adonan yang telah diberi pewarna coklat di permukaan. Tarik salah satu sisi bulatan adonan coklat dengan tusuk gigi sehingga nampak seperti ekor.
7. Panggang adonan selama kurang lebih 20 menit.

Resep ini bisa kamu modifikasikan sesuai selera kamu.

Siap ketagihan kecebong dan mengenang masa kecil?
0
10.5K
15
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan