Kano, Utaite dengan Suara yang Imut dan Menyentuh ~ Penggemar Kano, yuk masuk!
TS
kirima.syaro
Kano, Utaite dengan Suara yang Imut dan Menyentuh ~ Penggemar Kano, yuk masuk!
Hai, selamat datang di threadku yang pertama. Sebelumnya aku hanyalah seorang silent reader di Kaskus. Semoga 'gak salah kamar.
Thread ini membahas Kano, salah satu utaite yang menurutku cukup terkenal. Bahkan, sempat mengisi beberapa soundtrack anime.
Buat kalian yang belum tahu apa itu utaite atau istilah-istilah lain yang terkait, bisa kunjungi thread ini.
Spoiler for Sedikit informasi tentang Kano:
“Mirror Ball Girl” merupakan lagu pertama yang dicover oleh Kano. Namun, namanya baru terkenal sejak dia mengcover lagu “Hello/How Are You” yang pada saat thread ini dibuat telah ditonton oleh 2.280.290 pasang mata.
Selain menjadi utaite, Kano juga memulai debutnya sebagai produser Vocaloid dengan merilis lagu “Toumei Ningen no Nihilism”
Tidak hanya itu, pada bulan Januari 2012, dia juga menulis lirik untuk lagu “Happy Summer Music”
Tahun 2015, Kano menandatangani kontrak rekaman dengan Warner Bros. Home Entertainment untuk debut single Stella-rium, yang merupakan lagu tema pembuka dari anime Houkago no Pleaides.
Menurut pengakuannya, tingginya kurang lebih 140 cm. (entah ini data kapan, sumbernya dari MAL)
Album doujin pertamanya, Bambino, rilis pada 16 Januari 2011. Untuk daftar rilis album lainnya bisa dibaca langsung di sini.
Hobinya, sepertinya bermain game RPG (bukan MMORPG lho) ~ (yang ini hasil stalkerin channel youtubenya)
Sepertinya, dia memelihara burung kecil berwarna kuning ~ (yang ini hasil stalkerin twitternya)
Nah, untuk meramaikan thread ini, TS mau tahu, menurut kalian, Kano cocoknya bawain lagu yang seperti apa? Lagu apa yang pernah Kano bawain yang sering kalian dengar?
Semoga ada di antara kaskuser yang juga suka banget sama suaranya Kano
Spoiler for Ssssttttt:
Selain Kano, aku juga suka sama suaranya Sana. Kalau sempat, aku pengin buat threadnya juga ... Atau ada yang mau buatin?