Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

c4punk1950...Avatar border
TS
c4punk1950...
AURI Menjadi Anak Lanang Jokowi ??


Bicara tentang tahun depan dengan calon tunggal panglima TNI dari perwira angkatan udara yang menggantikan Jendral Gatot akankah Pasukan Khas dan AURI menjadi anak emas ??



Apakah Paskhas identik dengan udara, secara basic sama saja dengan pasukan khusus lainnya namun memang lebih ditekankan pada pasukan penerjun payung dan diturunkan di tempat strategis untuk menguasai pangkalan militer udara musuh.

Paskhas mempunyai Ciri Khas tugas tambahan yang tidak dimiliki oleh pasukan lain yaitu Operasi Pembentukan dan Pengoperasian Pangkalan Udara Depan (OP3UD) yaitu merebut dan mempertahankan pangkalan dan untuk selanjutnya menyiapkan pendaratan pesawat dan penerjunan pasukan kawan.



Korpaskhas bertugas membina kekuatan dan kemampuan satuan Paskhas sebagai pasukan matra udara untuk siap operasional dalam melaksanakan perebutan sasaran dan pertahanan objek strategis Angkatan Udara, pertahanan udara, operasi khusus dan khas matra udara dalam operasi militer atas kebijakan Panglima TNI.

Warna baret jingga Paskhas terinspirasi dari cahaya jingga saat fajar di daerah Margahayu, Bandung, yaitu tempat pasukan komando ini dilatih.

Bicara Margahayu Saya teringat ketika bercanda setelah menikmati hangatnya kopi waktu kecil dolo sambil bermain bola di lapangan dekat rumah sakit di Sulaiman inilah tempat pasukan khas Udara di latih kadang ada saja yang payungnya tak terbuka alhasil seorang prajurit tewas dengan sempurna menghujam bumi, semua itu resiko dalam latihan sebagai TNI nyawa memang menjadi taruhannya.

Pasukan ini memang kalah mentereng dengan pasukan khusus Angkatan Darat dan Laut, namun di era Sukarno perwira dari Angkatan Udara sangatlah dekat.



Bukan rahasia lagi AURI menjadi anak emas di masa Sukarno, Kurun waktu 1960-an kekuatan Angkatan Udara Indonesia sempat membuat gentar negara tetangga di kawasan Asia Tenggara dan Australia. Saat itu kesatuan dengan semboyan "Swa Bhuwana Paksa" atau sayap pelindung angkasa nusantara itu telah memiliki pesawat jet pembom stategis Tu-16 dan Tu-16 KS.

Pesawat Tu-16 memiliki jangkauan terbang hingga 7200 kilo meter, kecepatan mencapai 1050 kilometer per jam, dengan ketinggian terbang hingga 39400 kaki. Pesawat ini mampu membawa muatan bom seberat 9 ton.



Tak hanya pesawat pembom, Indonesia juga memiliki pesawat sergap tempur. Padahal saat itu negara-negara besar seperti Cina, India, dan Australia saja belum memiliki pesawat pembom strategis atau jet tempur.

Angkatan Udara Indonesia sempat menjadi anak emas Presiden Sukarno karena memiliki pesawat tempur tercanggih di zamannya. Sehingga muncul ungkapan "AURI, anak lanang Bung Karno".

Dengan kedekatan kita dengan Rusia dan China apakah Indonesia akan kembali berjaya dengan pesawat tempur baru serta artileri pertahanan udara yang akan dibeli ??



Semua bisa saja terjadi selama kita di embargo Amerika masalah senjata, Indonesia sudah bisa menciptakan sendiri, seperti senapan serbu sendiri, tak hanya itu bahkan kerjasama dengan korea selatan untuk pesawat tempur pun sudah ada.



Tapi yang menggembirakan sukhoi buatan rusia sudah mampir di Indonesia tinggal menunggu akankah Indonesia membeli SU-35 sebagai ujung tombak AURI dan juga artileri pertahanan udara dari Rusia yang memang canggih.

Atau menjalin kerjasama dengan China membeli pesawat siluman mereka di kemudian hari, entahlah nampaknya AURI akan kembali menjadi "Anak Lanang Jokowi" kita tunggu saja hasilnya.

Karena 2019 akan menjadi saksi seberapa kuatkah militer di tangan Jokowi karena menuju pemilu peran militer sangat dinanti agar tak terjadi chaos.



Siapa tahu pak Gatot bersanding dengan Jokowi ahhh...mungkin itu hanya mimpi penggemar kopi...banyaknya Jendral Pensiun berebut kue negeri ini memang akan membuat aksi politik semakin menarik...

Sebelum para Jendral beraksi di pemilu nanti mari kita nikmati saja kopi dolo kawan...

emoticon-coffee



Referensi wikipedia dan berbagai sumber.

:nyantai








Diubah oleh c4punk1950... 05-12-2017 11:33
tien212700
tien212700 memberi reputasi
1
23.2K
133
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan