Kaskus

News

deniswiseAvatar border
TS
deniswise
Tidur Tanpa Alas, Begini Potret Kehidupan Sederhana Ustadz Kondang Abdul Somad
Ustadz kondang, Abdul Shomad kini digandrungi ummat Muslim, yang tenar lewat tausiyahnya di berbagai chanel Youtube. Namun, tak banyak yang tahu bagaimana kesehariannya. Dia sangat sederhana.

Kesederhanaannya bisa dilihat melalui beberapa foto yang diunggah lewat akun facebook @Dusun Talimbu.

Tidur Tanpa Alas, Begini Potret Kehidupan Sederhana Ustadz Kondang Abdul Somad

Sontak, foto yang diunggah pada Jumat 24 November 2017 kemarin dengan judul caption "SOSOK SANG PENYERU; USTADZ ABDUL SOMAD (Da`i, Pakar Hadits, Dosen UIN Suska Riau)" ini telah dibagikan sebanyak 83 kali.

Tidur Tanpa Alas, Begini Potret Kehidupan Sederhana Ustadz Kondang Abdul Somad

Memang benar, kesederhanaan terlihat jelas. Di foto itu, Ustadz yang kian menyedot perhatian ummat saat membawakan tausiyah di berbagai kota terlihat jauh dari kemewahan. Mengajar ngaji anak-anak di sebuah bilik yang sangat sederhana, hingga tidur tanpa alas. Begitulah potret kehidupan ustadz jebolan Mesir tersebut.

Tidur Tanpa Alas, Begini Potret Kehidupan Sederhana Ustadz Kondang Abdul Somad

Hingga caption gambar ini mengibaratkan gambaran hidup Rasulullah dan para sahabatnya yang serba sederhana.

"Menyaksikan gaya hidup sehari-hari Ustadz kesayangan kita yang satu ini, Ustadz Abdul Somad, jadi terbayang-bayang beginilah kurasa keseharian Rasulullah dan Para Sahabat Beliau pada masa dulu... sarat ilmu dan hikmah, rendah hati, sederhana dan jauh dari kesan kemewahan," tulis akun facebook @Dusun Talimbu.

Tidur Tanpa Alas, Begini Potret Kehidupan Sederhana Ustadz Kondang Abdul Somad

"Menyaksikan gaya hidup sehari-hari Ustadz kesayangan kita yang satu ini, Ustadz Abdul Somad, jadi terbayang-bayang beginilah kurasa keseharian Rasulullah dan Para Sahabat Beliau pada masa dulu... sarat ilmu dan hikmah, rendah hati, sederhana dan jauh dari kesan kemewahan," tulis akun facebook @Dusun Talimbu.

"Semoga Allah senantiasa meneguhkan perjuangan Ustadz Abdul Somad dan para ulama untuk memuliakan Agama Allah di muka bumi ini dan menjadikan kita sebagai ummat muslim yang mencintai para ulama. Allahuma Aamiin!" harap pemilik akun yang kerap menuliskan pesan-pesan moril di akun facebook pribadinya.

http://harianriau.co/mobile/detailberita/17838/tidur-tanpa-alas-begini-potret-kehidupan-sederhana-ustadz-kondang-abdul-somad

Kita kaya kalau kita merasa cukup..
Diubah oleh deniswise 06-12-2017 23:07
0
16.9K
122
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan