Kaskus

Entertainment

Raza08Avatar border
TS
Raza08
Asal Usul Lahirnya Uang Elektronik
Uang elektronik atau e-money adalah alat transaksi yang sedang populer saat ini. Selain praktis, uang bentuk ini dinilai dapat menekan inflasi karena dapat mengurangi peredaran uang fisik di masyarakat luas. Itu sebabnya penggunaan uang elektronik semakin digencarkan pemerintah. Tetapi kamu tau nggak, sih sebenarnya dari mana asal usul lahirnya uang elektronik? Yuk simak di bawah ini!


Sejarah Uang Elektronik

Asal Usul Lahirnya Uang Elektronik

Akar dari sejarah uang elektronik dapat ditemukan dalam peningkatan penggunaan komputer. Pada tahun 1860, Western Union memperkenalkan electronic funds transfer (EFT) yang menandai dimulainya era uang elektronik. Pada tahun 1964, sebuah sistem reservasi operasional penerbangan dengan sistem pemrosesan transaksi real time didirikan oleh Semi-Automatic Business Research Environment (SABER).


Saluran telepon terhubung ke terminal yang dipasang di bandara dan pemesanan dapat dilakukan dengan menggunakan kredit, hal ini pertama kalinya terjadi dalam sejarah. Pada tahun 1970, semua cabang bank di Eropa dihubungkan menggunakan mainframe. Perancis menyaksikan penggunaan uang elektronik, dengan diperkenalkannya layanan Mintel. Terminal Mintel Prancis diberi biaya gratis untuk semua orang sehingga mereka bisa menggunakan terminal ini untuk belanja secara online.



Munculnya Uang Elektronik di Indonesia

Asal Usul Lahirnya Uang Elektronik

Meskipun sudah jauh dilakukan oleh warga dunia pada tahun 1970, uang elektronik baru populer di Indonesia pada tahun 2007. Uang elektronik ini diterapkan oleh salah satu bank swasta di Indonesia. Peraturan mengenai penggunaan uang elektronik di Indonesia sendiri tertuang pada Peraturan Bank Indonesia Nomor 11/12/PBI/2009. Barulah hingga kini metode pembayaran melalui uang elektronik diterapkan oleh banyak bank di Indonesia, swasta maupun milik negara.

Nilai uang yang tersimpan secara elektronik dalam sebuah kartu, chip, atau alat lain sebagainya ini kini membuat masyarakat lebih mudah. Pembayarannya bisa digunakan untuk tiket transportasi umum, jalan tol, berbelanja di toko atau merchant lainnya yang bekerja sama dengan penerbit uang elektronik tersebut. Uang elektronik bisa dikatakan sangat praktis karena masyarakat hanya perlu mengisi saldo dari rekening atau secara tunai ke dalam sebuah media. Kemudian, uang elektronik ini bisa menambah efisiensi karena masyarakat tak perlu lagi membawa terlalu banyak uang tunai.

Namun sayangnya, sosialisasi uang elektronik masih belum merata. Kebanyakan uang elektronik baru digunakan oleh warga di kota besar. Belum lagi masalah tentang minimnya kepemilikan rekening bank di beberapa daerah terpencil membuat kecanggihan uang elektronik belum dapat dirasakan masyarakat di dalamnya.


Sekilas munculnya ecas, emoney, mbanking dan uang digital lainnya di dunia heheemoticon-Ngakak (S)
0
6.4K
7
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan