Kaskus

News

jhonoindoAvatar border
TS
jhonoindo
Tugu Anti Korupsi Eh Malah Dikorupsi
Tugu Anti Korupsi Eh Malah Dikorupsi
Tugu Tunjuk Ajar Integritas, berdiri kokoh dan indah, di ruang terbuka hijau, Jalan Riau, Pekanbaru. Namun siapa sangka, tugu yang dikenal sebagai Tugu Anti Korupsi karena diresmikan oleh Ketua Komisi Anti Korupsi dan bertepatan Hari Anti Korupsi Internasional, membuat sejarah kelam.

Niat hati ingin memberi peringatan kepada pejabat di Riau untuk tidak lagi berbuat korupsi. Namun kenyataannya menjadi monumen bukti adanya permainan proyek.

Tersebut kisah, pada tahun 2016 lalu, Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman, tengah merenung memikirkan nasib tragis tiga mantan Gubernur Riau yang berakhir di Penjara.

Tiga orang tersebut yakni, Gubernur Saleh Djasit, Gubernur Rusli Zainal dan terakhir Gubernur Annas Maamun yang belum genap setahun menjabat, yang sekaligus menghantarkan Arsyadjuliandi Rachman ke kursi panas Gubernur Riau.

Andi Rachman, panggilan akrab Arsyadjuliandi Rachman, kemudian berpikir, bagaimana membuat suatu tugu atau monumen pengingat agar pejabat di Riau tidak ada lagi yang melakukan korupsi.
Tugu Anti Korupsi Eh Malah Dikorupsi
Andi Rachman kemudian memanggil Dr Dwi Agus Sumarno, Kepala Dinas Ciptada Provinsi Riau. Andi Rachman, menceritakan keinginannya membuat suatu peringatan agar tidak korupsi tersebut. Setelah berpikir, timbul ide membuat suatu tugu pada proyek Ruang Terbuka Hijau, eks Kantor PU Riau, yang tengah dikerjakan.

Dwi Agus beserta tim kemudian menjajaki hingga ke Pulau Jawa, untuk mengetahui bentuk tugu yang cocok dengan maksud peringatan untuk tidak melakukan korupsi tersebut, dan akhirnya ditemukan dengan bentuk tugu yang terpajang di RTH saat ini.

Namun belakangan Kejaksaan Riau menetapkan 18 tersangka korupsi pada proyek Tugu Anti Korupsi Ruang Terbuka Hijau. Hingga saat ini proses pengembangan kasusu masih terus berlanjut. Bagaimana ngk miris ya gan..Tugu spesialnya agar mengurangi korupsi eh... malah dikorupsi.....Bagaimana Menurut Agan-agan sekalian?????
0
2.7K
20
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan