Hello, selamat datang di thread ane yang sederhana ini sista gan
Agan dan sista pastinya sudah gak asing lagi kan dengan Keluarga Tak Kasat Mata? Sebuah thread fenomenal yang dulunya ditulis oleh seorang kaskuser di sub forum SFTH Kaskus tercinta ini. Nah, bagi agan dan sista yang belum tau nih, tulisan tersebut sudah diangkat menjadi sebuah film layar lebar saat ini, setelah sebelumnya diangkat menjadi sebuah karya Novel.
Pastinya akan menarik sekali ya sista gan, setelah sebelumnya kita hanya bisa membayangkan bagaimana situasi mencekam tersebut dalam pikiran, namun sekarang cerita menyeramkan tersebut telah dituangkan dalam sebuah tampilan visual.
Penasaran seperti apa sih filmnya? Yuk mari kita intip dikit mengenai ulasan film ini ya sista gan
Quote:
Keluarga Tak Kasat Mata
Keluarga Tak Kasat Mata merupakan sebuah film dengan genre horor (pastinya) yang baru saja dirilis beberapa hari lalu. Disutradarai oleh Hedy Suryawan yang telah memiliki cukup pengalaman mumpuni, film ini mengangkat pengalaman mistis seorang Kaskuser bernama Bonaventura Genta yang ditulisnya sebanyak 13 bagian, mengenai kejadian saat ia bekerja di salah satu perusahaan iklan di Kota Gudeg Jogja.
Quote:
Pemeran
Dari segi cast, film ini memakai jajaran aktor dan aktris yang bisa dibilang sudah banyak makan asam garam dunia perfilman nih gan sist. Sebut saja Miller Khan, Deva Mahendra, Gery Iskak, Ganindra Bimo, Wizzy Williana, Aura Kasih, Tio Pakusadewi dan Kemal Pallevi.
Kalo bagi ane pribadi nih gan sist setelah melihat filmnya, ada 4 sosok yang sangat menarik perhatian ane. Yang pertama tentunya Aura Kasih ya (ehemm), sebagai sosok indigo manis rupawan yang bernama Rere. Lalu kemudian ada sosok Genta yang cukup pendiam namun menarik, dimana dibawakan dengan apik oleh Deva Mahendra. Kemudian ada satu lagi mahluk manis bernama Andrea, yang diperankan sempurna oleh si cantik Wizzy Williana.
Dan yang terakhir, tentunya sosok-sosok artis dunia astral yang cukup menggoda nyali dalam setiap penampakannya pada film ini ya gan sist
Quote:
Kesan Kesan
Pada scene awal, agan dan sista akan disuguhi visual pengenalan akan sosok Genta, dimana merupakan sosok yang penting dalam film ini. Scene dikemas dengan cukup baik, dari mulai pengenalan karakter hingga pada saat Genta mulai menempati bangunan yang menjadi kantor tempat terjadinya banyak peristiwa mistis yang menyeramkan.
Ada beberapa scene menegangkan dengan tingkat keseraman yang cukup intens, seperti scene pada ruangan kamar mandi kantor, scene menyeramkan di mobil, hingga scene saat Andrea pergi berkelana ke dimensi lain yang jadi scene terfavorit ane untuk film ini. Nah, itu dia beberapa scene yang menurut ane cukup memorable gan sist. Ada beberapa lagi sih, tapi ntar jatuhnya malah spoiler bagi yang belum nonton.
Untuk scene yang menyeramkan pada film ini menurut ane dikemas dengan cukup rapi. Dengan tambahan efek suara latarnya yang pas, semakin menambah tingkat ketegangan yang coba ditawarkan film ini.
Sebenernya ada banyak sekali yang ingin ane sampaikan, tapi ya gimana gan sist. Takutnya ntar malah jadi spoiler berlebih dan mengurangi keseruan ente kan dalam menonton film ini

Jadi bagi ente yang penasaran dan memang suka sekali dengan cerita agan Genta, segera saksikan film ini di Bioskop terdekat ya gan sist. Dan rasakan sensasi keseraman seperti yang Genta rasakan sebelumnya
:terimakasih :nulisah


:welcome
Quote:
Daftar Pustaka
Tulisan : Tulisan Pribadi
Gambar : Dari mbah Gugel tentunya