cobainmainAvatar border
TS
cobainmain
Pengiriman lama & dibohongi oleh pihak JNE
Kronologi:

saya memesan barang berupa "Nillkin 5V 2A AC Adapter Fast Charger Original - White" pada tanggal 07 November 2017. Penjual menyetujui dan mengirim barang pada tanggal 09 November 2017.

Pada tanggal 10 November, barang sudah diterima di bandung (screenshot disertakan dibawah), menurut tracking dari JNE. Namun hingga tanggal 13 november 2017, barang belum kunjung dikirim oleh JNE.

Saya menelpon JNE dan JNE mengatakan untuk menunggu hingga tanggal 17 November 2017. Saya juga sudah menghubungi pihak tokopedia, dan pihak penjual juga sudah menghubungi pihak JNE.

Pada tanggal 16 November, saya melihat tidak ada perubahan, maka saya menelopon CS JNE pada malam hari di tanggal 16 november 2017. Dari percakapan dengan pihak JNE, saya mendapatkan kesimpulan.
1. Saya bertanya bagaimana bila tanggal 17 tidak dikirim? pihak JNE mengatakan bahwa kita tidak dapat berestimasi barang tidak dikirim.
2. Saya meminta kompensasi bila dikirim melebihi tanggal 17. Pihak JNE mengatakan itu harus dibicarakan dengan petugas operasional
3. Saya bertanya alasan mengapa barang mengendap 6 hari di gudang? Pihak JNE mengatakan urusan operasional tidak boleh diberitahukan kepada konsumen
4. Saya meminta barang dikirim tanggal 17 sebelum jam 17.00, karena alamat pengiriman adalah di toko. Pihak JNE mengatakan akan mengusahakan

akhirnya saya tidak berkata lebih banyak karena pihak CS tidak berguna dalam membantu masalah saya. Pada tanggal 17 November jam 17.00, saya menelpon kembali pihak JNE karena toko sudah tutup dan barang tidak dikirim, status pengiriman juga tidak berubah (bisa dilihat di screenshot).
1. Saya meminta kapan akan dikirim? Pihak JNE mengatakan akan mengusahakan kembali.(saya sudah sangat kesal, sekalian aja kirim tahun depan)
2. Saya meminta kompensasi. Pihak JNE mengatakan klo layanan reguler tidak mendapat KOMPENSASI APAPUN.

kesimpulannya, klo paket reguler belum dikirim sesuai perjanjian, maka pihak JNE akan merencanakan tanggal baru yang bila dilanggar tidak akan memberikan ganti rugi atau kompensasi apapun. Jadi bisa saja kita menunggu 1 tahun hingga barang dikirim dan kita tidak mendapat ganti rugi apapun

lalu saya mendatangi kantor JNE di soekarno hatta untuk meminta kejelasan.
1. Pihak JNE mengatakan terjadi overload sehingga barang tidak bisa dikirim. Ini alasan yang sangat bodoh dan hanya orang polos yang percaya. Saya membeli charger yang bahkan bisa dimasukkan ke dalam saku, apa mungkin barang seperti itu bisa overload di kurir. Saya mengerti bila membeli toaster atau TV yang berukuran besar.
2. Pihak JNE akan menghubungi pada sabtu tanggal 18 November 2017 untuk memberikan update, yang artinya barang saya tidak tahu kapan akan dikirim

Saya dapat mengatakan JNE tidak profesional dan berusaha membohongi konsumen.

bukti Screenshot
Quote:


bukti percakapan dengan pihak tokopedia
Quote:


Update 18 November

Update 20 November 2017
Diubah oleh cobainmain 20-11-2017 21:18
0
22K
26
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan