Quote:
Ingin Lebih Bahagia?
Coba Lakukan Hal Ini


Quote:
WARNING:TS BATA COLLECTOR

Quote:
Dalam hidup ini ada ribuan kekhawatiran yang sering melanda diri kita. Khawatir tentang pasangan, anak dan keluarga, bahkan khawatir tentang masa depan.
Nah disaat seperti ini, ada yang hilang dari diri kita, yaitu Rasa Puas. Padahal rasa puas merupakan salah satu unsur kebahagiaan. Kebahagiaan nggak akan ada jika kita nggak merasa puas akan sesuatu.
Quote:
Dibawah ini beberapa hal yang bisa agan n sista coba untuk menghadirkan rasa puas dalam diri agan n sista. Dan tentunya bisa menghilangkan kekhawatiran dan menghadirkan kebahagiaan.
1. Terima Keunikan Ente
Quote:
Quote:
Apa yang orang lain lakukan, belum tentu cocok dengan kita. Lakukan apa yang menurut agan n sista baik. Jadilah diri sendiri. Terima kekurangan yang ada pada diri kita, dan jadikan itu sebagai suatu kekuatan yang menbuat ente beda dari orang lain. Lakukan apa yang menurut Ente terbaik untuk ente sendiri.
2. Patuhi Batasan Yang Agan Buat.
Quote:
Quote:
Mematuhi batasan, tidak sekedar bilang tidakuntuk hal yang nggak Agan sukai. Tetapi juga menghindari pembicaraan yang Agan rasa tidak menyenangkan. Posisikan diri jika menjadi obyek pembicaraan, tentu nggak akan enak rasanya.
3. Tentukan Prioritas
Quote:
Quote:
Buatlah daftar beberapa hal penting dalam kehidupan Agan sehari hari. Dari daftar tersebut,silahkan prioritaskan hal hal penting untuk lebih didahulukan. Mislanya aja berolahraga atau pun kumpul bareng semua anggota keluarga.
4. Buang Rasa Bersalah.
Quote:
Quote:
Singkirkan kata "harus" dari kamus Agan. Kerjakan hanya hal hal yang memang ingin agan lakukan. Bukan hal yangborang lain ingin Agan untuk melakukannya. (Baca; dipaksa orang lain). Jika Agan merasa bersalah atas sesuatu, coba lepaskan rasa itu dan maafkanlah diri sendiri. Dengan begitu Agan bisa belajar dari kesalahan itu dan tahu kapan bisa move on dari hal itu.
5. Cintai Pekerjaan
Quote:
Quote:
Jika Agan sekarang masih bekerja di tempat yang nggak disukai,.sudah saatnya ente memikirkan untuk mengubahnya. Orang akan lebih bahagia jika mengerjakan sesuatu yang dia sukai dan bisa menghasilkan uang. Pekerjaan yang agan benci, lambat laun akan balas dendamsama Ente. Hanya akan membuat agan sakit kepala dan mendapatkan banyak masalah.
6. Temukan Hobby Agan
Quote:
Quote:
Setiap orang butuh sumber energi untuk me rechargesemngatnya. Beberapa orang mendapatkanya saat menjelajah akan luas, dan sebagian lainnya dengan cara bertemu dan ngumpul bareng teman teman lama. Temukan hobby dan kegiatan favorit agan yang bisa membuat ente fresh kembali.
7. Berdamai dengan takdir.
Quote:
Quote:
Daripada terus.menerus khawatir tentNg hidup, coba lah untuk menerima bahwa kehidupan bisa memberikan pengalaman berbeda, tidak hanya hal hal baik saja. Tugas kita adalah menerima segala yang terjadi dan mengambil pelajaran dari pengalaman tersebut.
Jika Agan hanya memikirkan hal negarif dalam hidup, maka hal itulh yang akan terjadi sama agan. Namun jika agan terbuka dan menerimanya,akan banyk kejaaiban yang bisa agan dapatkan.
8. Jangan mencampuri urusan orang lain.
Quote:
Quote:
Perlakukan orang lain sebagaimana Agan ingin diperlakukan oleh orang lain. Hargai pilihan orang lain dan jangan merendahkan atau menghina ya. Jika Agan melakukannya, saat itu juga orang lain akan melaukan hal yang sama terhadap agan.
9. Menerima Masa Lalu
Quote:
Quote:
Jika agan merasa kali dan menyembunyikan masa lalu, agam sedang menghancurkan masa depan agan. Dengan tidak menmbicarakan dan menyembunyikan masa lalu berarti agan tidak bisa menerima diri sendiri. Terima kenyataan bahwa masa lalu adalah masa lalu dan kita tidak bisa mengubahnya. Sekarang saatnya untuk menatap masa depan Agan.
Quote:
Demikian thread sederhana ane gan sist
Semoga bermanfaat buat Agan dan Sista.
Silahkan jika ingin menambahkan.
Sumber:
brightside.me