Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

becakmini.v7Avatar border
TS
becakmini.v7
Duh, 6 Kapolsek di Sragen Semuanya Tak Lulus Tantangan Ujian Praktik SIM
Duh, 6 Kapolsek di Sragen Semuanya Tak Lulus Tantangan Ujian Praktik SIM

Duh, 6 Kapolsek di Sragen Semuanya Tak Lulus Tantangan Ujian Praktik SIM

SRAGEN– Sudah bukan rahasia lagi, ujian untuk meraih Surat Izin Mengemudi (SIM) memang bukan perkara gampang. Buktinya, tak hanya masyarakat umum, hampir semua polisi yang mencoba tantangan safety
riding dengan medan yang dibuat persis ujian praktik SIM, tak ada satupun yang berhasil.

Dari enam Kapolsek dan tiga Babinkamtibmas yang mencoba rintangan ujian praktik SIM dengan sepeda motor Polres itu, semuanya tumbang. Bahkan beberapa Kapolsek terjatuh karena kehilangan keseimbangan saat gagal menghindari rintangan traffic cone yang dibuat melingkar, angka 8 dan jalur lurus tersebut.

Kegiatan praktik Safety Riding untuk anggota itu digelar halaman Mapolres setempat, Rabu (18/10/2017). Kegiatan diawali peragaan dari Bripda Andy IStanto, petugas pemandu ujian praktik SIM di Kantor Pelayanan SIM. Andy dengan mulus memeragakan bagaimana mengendarai motor melewati rintangan tanpa menjatuhkan atau menyentuh pembatas yang
dibuat.

Setelah itu, Kapolres AKBP Arif BUdiman lantas membuka sesi tantangan untuk Kapolsek menjajal rintangan yang dibuat persis dengan medan ujian praktik SIM tersebut. Tak tanggung-tanggung, Kapolsek yang bisa lulus bakal diganjar hadiah Rp 1 juta.

Kapolsek Tangen AKP Sartu, menjadi peserta yang pertama mencoba. Namun baru melewati tiga rintangan, dia sudah harus menerima kenyataan menabrak traffic cone. Hal yang sama juga dialami Kapolsek Kedawung AKP Bambang Susilo dan Kapolsek Gemolong AKP Supadi.

Bahkan AKP Supadi sempat terjatuh saat melewati jalan zig-zag bersama motor Honda Revo yang digunakan untuk tes. Berikutnya, Kapolsek Miri AKP FAjar Ihsanudin dan Kapolsek Tanon, AKP Agus Jumadi menjadi korban berikutnya yang juga gagal meski baru beberapa meter berjalan.

Duh, 6 Kapolsek di Sragen Semuanya Tak Lulus Tantangan Ujian Praktik SIM

Kapolsek Plupuh, AKP Sunarso terlihat paling lihai. Mantan Kanit Laka Satlantas Polres Sragen ini berhasil melewati rintangan zig-zag dengan lancar. Demikian juga dengan rintangan angka delapan tanpa hambatan. Namun untuk rintangan tikungan berbentuk U, motornya menyentuh traffic cone dan terjatuh.

”Mungkin karena bukan kendaraannya sendiri, jadi belum hafal, yang lolos pada umumnya pakai kendaraan sendiri karena lebih menguasai dan tidak canggung,” kata Kasat Lantas Polres Sragen, AKP Dwi Erna Rustanti.

Kasat Lantas, AKP Dwi Erna menyampaikan, memang yang paling sulit adalah saat melintas di putaran terakhir. Perlu penguasaan kendaraan dengan teknik yang baik. Pihaknya bersedia untuk mengajari bagi anggota maupun sosialisasi bagi masyarakat untuk keselamatan berkendara.
(Wardoyo)

https://joglosemar.co/2017/10/duh-6-...aktik-sim.html

Harus banyak latihan lagi pak emoticon-Request
0
4.9K
26
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan