Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

rhesstyAvatar border
TS
rhessty
Kenali Beberapa Penyebab Bintik Merah pada Bayi!


Anda mungkin bingung ketika bintik-bintik merah pada buah hati timbul, apalagi jika anak mulai menangis yang meronta-ronta. Namun, Anda harus berhati-hati dalam memberikan obat tanpa mengetahui penyebabnya secara jelas. Dengan pemberian obat yang tidak sesuai, maka bisa menimbulkan dampak yang lebih buruk pada buah hati. Umumnya, penyebab bintik merah pada bayi yang paling sering terjadi adalah karena tergigit serangga, alergi, atau biang keringat.

1. Tergigit serangga
Bintik merah yang disebabkan serangga tidak memerlukan pengobatan khusus, cukup memakai krim yang mengandung zinc oxide. Dan yang harus Anda ketahui adalah penanganan pada gigitan serangga adalah jangan menggaruk bekas yang tergigit serangga, cukup berikan kompres dingin, bedak dingin atau produk yang mengandung extra moisturizer. Sensasi yang dingin dari produk tersebut akan mengurangi rasa gatal sehingga dapat meminimalisir anak menggaruk bagian tubuhnya yang terasa gatal.

2. Alergi
Biasanya bintik merah pada pipi yang banyak disebabkan oleh alergi yang disebabkan oleh suatu penyakit dari tubuh bayi pada reaksi zat tertentu. Tapi biasanya alergi merupakan suatu kelainan pada tubuh terhadap beberapa hal di sekitarnya karena faktor keturunan yang didapat setelah lahir. Macam-macam alergi disebabkan oleh banyak pemicu yang diantaranya alergi debu, sabun yang banyak mengandung zat alergi, binatang peliharaan, udara yang lembab, dan jenis makanan (biasanya susu sapi).

3. Biang keringat
Bintik merah seperti gelembung putih pada kulit bayi adalah biang keringat yang biasanya ditandai dengan kulit yang kemerahan dan muncul gatal-gatal serta bintil-bintil merah kecil. Biang keringat disebabkan karena udara yang lembab ataupun panas dan sumbatan dari kelenjar keringat. Umumnya biang keringat memang terjadi pada bayi karena fungsi kelenjar keringat mereka belum sempurna. Anda dapat melakukan penanganannya dengan cara menghindari udara yang sangat panas ataupun lembab karena dapat menyebabkan keringat bertambah, menggunakan lotion yang mengandung zinc oxide yang berguna untuk mengurangi rasa gatal dan mendinginkan, serta kompres kulit yang terkena biang keringat dengan air es.

Dikarenakan banyak sekali penyebab bintik merah pada kulit, biasanya orang tua cukup mengalami kesulitan dalam mengetahui apa yang menjadi penyebabnya, maka sebaiknya Anda membawa buah hati ke dokter agar dapat terdiagnosis secara akurat apa yang terjadi pada buah hati. Selain itu, agar mendapat perawatan yang sesuai.
0
8.9K
51
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan