heavenisnomoreAvatar border
TS
heavenisnomore
The Liar Paradox, Paradoks si Tukang Bohong


Alhamdulillah HT gan, thanks momod & officer


lolos review juga



Paradoks, seperti yang telah kita tahu, adalah hal-hal yang pada suatu sisi terlihat benar, namun kenyataannya salah, atau sebaliknya. sesuatu yang tampak salah, namun kenyataannya benar. Paradoks seringkali berkaitan dengan kontradiksi, karena inkonsistensi yang ditimbulkan. Dari sekian paradoks yang ada, ada yang sudah terpecahkan, dan ada pula yang belum. Salah satu dari paradoks yang ada adalah The Liar Paradox, atau Paradox Pembohong

Apakah itu Liar Paradox ?

The Liar Paradox adalah paradoks yang timbul dari frasa berikut ini

"SAYA BERBOHONG"


jika kalimat tersebut bernilai benar[B], maka saya berbohong mengenai saya berbohong, dengan kata lain saya tidak berbohong[S].

jika kalimat tersebut bernilai salah[S], maka saya tidak berbohong mengenai saya berbohong, dengan kata lain saya berbohong[B].

lebih ringkas,

jika saya berbohong[B], maka saya tidak berbohong[S]
jika saya tidak berbohong[S], maka saya berbohong[B]


mengapa hal ini paradoks ?

jika kita perhatikan seksama, premis di atas merupakan sebuah logika matematika biimplikasi

bohong ↔ tidak bohong
[B] ↔ [S]


dan berikut adalah tabel kebenaran dari biimplikasi



bisa kita perhatikan bahwa [B] ↔ [S] secara logika adalah salah, sehingga premis bohong ↔ tidak bohongsecara logika tidak mungkin ada. Jadi apa yang sebenarnya terjadi pada saat kita mengucapkan frasa "aku berbohong"?

Contoh dari paradoks pembohong yang paling terkenal adalah Pinocchio Paradox

semua tahu pinokio? boneka kayu hidup yang hidungnya memanjang jika berbohong, dan apabila berkata jujur, hidungnya tak akan berubah.

pinokio akan menimbulkan paradoks apabila ia berkata




jika kalimat tersebut benar[B], dengan kata lain ia tidak berbohong, maka hidungnya akan memanjang, jika hidungnya memanjang maka ia berbohong.

jika kalimat tersebut salah [S], dengan kata lain ia berbohong, maka hidungnya tak akan memanjang, jika hidungnya tidak memanjang maka ia tidak berbohong.

lebih ringkas,

jika hidungnya tidak memanjang, maka akan memanjang
jika hidungnya memanjang, maka tidak akan memanjang

Hidung Memanjang ↔ Hidung tidak memanjang


paradoks ini ditemukan pada Februari 2001 oleh seorang anak berumur 11 tahun yang bernama Veronique Eldridge-Smith. Ayahnya adalah seorang ahli dalam bidang logika dan filosofi logika, yang bernama Peter Eldridge-Smith. Peter menjelaskan paradoks pembohong pada Veronique dan kakak laki-lakinya, dan menyuruh mereka untuk menciptakan paradoks pembohong versi mereka sendiri. Dalam beberapa menit, Veronique memberikan paradoksnya "Pinokio berkata, 'hidungku akan memanjang'." Eldridge-Smith menyukai paradoks tersebut dan menulis artikel mengenai paradoks pinokio dan mempublikasikannya, membuat paradoks tersebut menjadi populer di internet.

jadi, apakah yang akan terjadi ketika pinokio berkata hidungnya akan memanjang?
apakah hidungnya akan terus menerus memanjang dan tidak memanjang sampai ia mati?
atau hidungnya akan menghilang karena alasan bagi keberadaan hidungnya tidak logis?

mari kita berpikir gan emoticon-Ngacir emoticon-Ngacir emoticon-Ngacir emoticon-Ngacir emoticon-Ngacir



sumur : mbah google

UPDATE :

Quote:


Quote:


iya iya maaf gan, udah ane edit yg bagian pinokio emoticon-Ngakak emoticon-Ngakak emoticon-Ngakak

Quote:


solusi yg agan berikan adalah usaha memberikan perspektif baru, di mana memberikan pengecualian terhadap kondisi yang membuat hidung pinokio memanjang. pada kondisi normal, berbohong adalah hal yang membuat hidung pinokio memanjang, namun pada kondisi khusus seperti ketika ia berkata "hidungku akan memanjang", berkata jujur adalah hal yang membuat hidungnya memanjang

ada persamaan matematika untuk ini, namun ane rasa penjelasan agan sudah cukup dimengerti emoticon-2 Jempol

namun seperti yg agan bilang, karena ada premis "hidung Pinocchio tumbuh jika dan hanya jika Pinocchio berbohong" sehingga memberikan perspektif baru untuk kasus pinokio masih belum cukup bagi kita untuk keluar dari paradoks emoticon-2 Jempol

Quote:


walaupun pinokio menambahkan "kalau aku berbohong" masih belum membuat kita menjadi pasti apakah ia berbohong atau jujur lho gan emoticon-Baby Boy CMIIW
Diubah oleh heavenisnomore 10-10-2017 01:19
0
24.5K
106
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan